DANREM 033/WP MENGHADIRI  SERTIJAB 2 DANREM DAN 8 PEJABAT UTAMA KODAM I/BB


Medan – Komandan Korem 033/WP, Brigjen TNI Jimmy Watuseke menghadiri acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dua Komandan Korem (Danrem) dan delapan Pejabat Utama jajaran Kodam I/Bukit Barisan bertempat di Balai Prajurit Makodam Bukit Barisan, Jl Gatot Subroto Km 7,5 Medan, Rabu (8/5/2024).

Rangkaian acara diawali dengan tradisi korps penerimaan pejabat baru, dilanjutkan prosesi serah terima jabatan dan diakhiri dengan penyerahan jabatan.

– Danrem 032/Wirabraja, Brigjen TNI Rayen Obersyl (Akmil 1992) digantikan oleh Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo, SIP, (Akmil 1993) yang sebelumnya menjabat Staf Khusus Kasad. Selanjutnya Brigjen TNI Rayen Obersyl menempati jabatan sebagai Wadanpussenkav Kodiklatad.

– Danrem 022/Pantai Timur, Kolonel Inf Dr Agustatius Sitepu, SSos, MSi, (Akmil 1997) dipindahkan menjadi Paban VII/Ops Luar Negeri Sopsad, dan digantikan oleh Kolonel Inf Tagor Rio Pasaribu (Akmil 1996) yang sebelumnya menjabat Kabidjianbanginstmatd Sdirjianbang Seskoad.

– Asrendam I/BB, Kolonel Inf Rofiq Yusuf, SSos, MHan, (Akmil 1997) dipindahkan menjadi Kasrem 061/SK (Bogor), Kodam III/Slw, dan digantikan oleh Kolonel Arh Bambang Sukisworo, BAS, SIP, (Akmil 1998) yang sebelumnya menjabat Pamen Denmabesad.

– Aslog Kasdam I/BB, Kolonel Arh Candy Christian Riantory, SIP, (Akmil 1997) dipindahkan menjadi Irut-1/Ren Itlog Itben Itjenad, dan digantikan Kolonel Inf Ato Sudiatna, SIP, (Akmil 1999), yang sebelumnya menjabat Pamen Denmabesad.

– Pamen Ahli Bidang Jemen Sishanneg Sahli Pangdam I/BB, Kolonel Inf Suryo Suprapto (Akmil 1989) menjadi Pamen Kodam I/BB (dalam rangka pensiun), dan digantikan oleh Kolonel Arm E Dwi Karyono Agus Susanto (Akmil 1991) yang sebelumnya menjabat Pamen Ahli Bidang Hukum dan Humaniter Sahli Pangdam V/Brw.

– Wadanrindam I/BB, Kolonel Inf J Adventino Krismadi (Akmil 1997) dipindahkan menjadi Pamen Ahli Bidang OMSP Sahli Pangdam IX/Udy, dan digantikan oleh Kolonel Inf Sandi Kamidianto, SIP, MIP, (Akmil 1998) yang sebelumnya menjabat Pamen Denmabesad.

–  Kabaglat Rindam I/BB, Kolonel Inf Dwi Kristianto, SE, (Akmil 1997) dipindahkan menjadi Kabintaljarahdam III/Slw, dan digantikan oleh Kolonel Inf Sandy, SIP, (Akmil 1996) yang sebelumnya menjabat Kasiintel Kasrem 131/Stg (Manado), Kodam XIII/Mdk.

–  Kabintaljarahdam I/BB yang baru, diisi oleh Letkol Inf Asep Muhamad Nurzawali (Akmil 1993) yang sebelumnya menjabat Kasetumdam IV/Dip.

–  Kasilog Kasrem 031/WB (Pekanbaru), Kodam I/BB, Kolonel Arh Rina Kartika, SSi, MTr (Han), (Sepa PK 1997) dipindahkan menjadi Kabagdik Pusdikter Pusterad, dan digantikan oleh Letkol Inf Achmad Hisrom Baihaki (Akmil 2000) yang sebelumnya menjabat Waasrendam IM.

–  Kasansidam I/BB, Letkol Inf Agung Budhi Purnomo, SE, (Akmil 1998) menyerahkan jabatan kepada Pangdam I/BB, untuk selanjutnya menjalankan tugas sebagai Kasiintel Kasrem 052/Wkr (Jakarta Barat), Kodam Jaya.

Pangdam I/BB Mayjen Hasan dalam amanatnya menyampaikan, mutasi jabatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas kinerja dan produktivitas satuan serta pengembangan karier, di samping melestarikan tradisi guna menjaga kesinambungan struktur dan organisasi agar tugas satuan kedepannya semakin berhasil dalam mendukung tugas pokok Kodam I/Bukit Barisan.

Kepada para pejabat baru, Mayjen Hasan menyampaikan selamat bergabung disertai harapan dan doa semoga dapat menjalankan dan meningkatkan keberhasilan yang telah diraih oleh pejabat sebelumnya.

Begitu juga kepada para pejabat lama, Mayjen Hasan juga mengucapkan terima kasih yang tulus dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas pengabdian yang telah ditunjukkan selama ini. 

“Kami semua warga Kodam I/Bukit Barisan mendoakan semoga sukses selalu dalam mengemban tugas dan tanggung jawab pada jabatan selanjutnya,” ucap Mayjen Hasan mengakhiri.

Hadir di acara, Kasdam I/BB, Brigjen TNI Refrizal, Irdam I/BB, Brigjen TNI Boni Cristian Pardede, para Danrem, Danrindam I/BB, LO TNI AL, LO TNI AU, para Asisten, para Pejabat Utama jajaran Kodam I/BB, serta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah I/BB, Ny Anggi Mochammad Hasan beserta pengurus jajaran.

DANREM 033/WP BRIGJEN TNI JIMMY WATUSEKE HADIRI ACARA SYUKURAN HUT PERSIT KE 78 DI KODAM I/BB


Medan – Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 033 PD I/BB Ny. Fenny Jimmy Watuseke menghadiri acara syukuran peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana Tahun 2024 yang tergelar di gedung AH Nasution Kodam I BB, Selasa (7/5/2024). 

Kegiatan ini di pimpin oleh Pangdam I/BB, Mayjen TNI Mochammad Hasan bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD I/BB, Ny. Anggi Hasan dan di hadiri juga oleh para Pejabat umum Kodam I/BB serta jajaran Kodam I/BB.

Acara Syukuran HUT Persit ke 78 tersebut dijadikan sebagai momentum untuk memantapkan tekad dan semangat kebersamaan serta kekeluargaan.

Pangdam mengucapkan selamat ulang tahun dan berbahagia kepada seluruh anggota Persit Kartika Chandra Kirana Kodam I/Bukit Barisan.

“Semoga dengan bertambahnya usia, maka menjadikan Persit sebagai organisasi yang semakin memberikan manfaat bagi keluarga, organisasi Persit, Kodam I/Bukit Barisan pada khususnya serta masyarakat, Bangsa dan Negara pada umumnya,” ucapnya.

Pada kesempatan ini, Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke juga menyampaikan bahwa pada usianya yang ke-78 tahun, Persit Kartika Chandra Kirana akan semakin matang sebagai organisasi, serta semakin optimal dalam membantu Angkatan Darat, melakukan pembinaan terhadap isteri prajurit dan keluarganya, khususnya di bidang mental, fisik, kesejahteraan dan moril sehingga berdampak positif terhadap pelaksanaan tugas TNI AD secara keseluruhan.

“Saya berharap agar dalam menyongsong tugas-tugas ke depan, Persit Kartika Chandra Kirana harus mampu mencermati dan menyikapi perkembangan yang terjadi sehingga kegiatan yang dilaksanakan Persit selalu relevan dan menyentuh kebutuhan yang paling hakiki bagi upaya peningkatan kualitas kehidupan keluarga Prajurit yang harmonis dan sejahtera” Imbuh Danrem.

Hal tersebut sejalan dengan tema yang diusung pada peringatan HUT ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana kali ini, yaitu “Persit Peduli, Kreatif, dan Sederhana.”

DANREM 033/WP MENGHADIRI UPACARA PERINGATAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL TINGKAT PROVINSI KEPULAUAN RIAU TA. 2024.


Batam – Komandan komando resor militer (Danrem) 033/Wira Pratama (WP) menghadiri Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tingkat Provinsi Kepulauan Riau di Lapangan Cipta Grand City (CGC) Jl. Brigjen Katamso Kel. Sungai Binti Kec. Sagulung kota Batam. , Kamis (2/5/2024)

Upacara Hari Pendidikan Nasional Tingkat Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2024 mengusung tema “Bergerak Bersama Lanjutkan Merdeka Belajar” dengan selaku Inspektur Upacara Gubernur Kepulauan Riau, H. Ansar Ahmad, S.E, M.M.

Dalam sambutan tertulis Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Nadiem Makarim, B.A., M.B.A., yang dibacakan Inspektur Upacara menyampaikan Selamat Hari Pendidikan Nasional Mari terus bergotong-royong menyemarakkan dan melanjutkan Gerakan Merdeka Belajar.

Lebih lanjut Mendikbudristek menyampaikan untuk mentransformasi sebuah sistem dan proses pembelajaran bukan lah hal yang mudah dalam perubahan ke arah yang lebih baik demi masa depan pendidikan Indonesia. Lima tahun bukan waktu yang sebentar dan lima tahun bukan juga waktu yang lama juga semua kita sudah upayakan kepada sekolah yang kita cita-citakan dengan penuh ketulusan saya ucapkan terimakasih dan penuh harapan untuk merdeka belajar untuk melompat ke depan ke arah yang lebih maju.

Turut hadir dalam upacara tersebut H. Ansar Ahmad, S.E, M.M (Gubernur Kepri), Nyangnyang Haris (Wakil III DPRD Provinsi Kepri), Brigjen TNI Bonar Panjaitan (Kabinda Kepri), Laksma TNI Aris Bima (Kas Koarmada I), Brigjen Bakamla Rakhmawanto (Ka Bakamla Zona Barat), Kolonel Inf Rooy Candra Sihombing (Dandim 0316/Batam), Letkol Laut KH Afrial Dantes, S.H (Pabandya 1 Srenhad Kogabwilhan I), Bapak A. Tarigan (Mewakili Kajati Kepri), Andi Agung, S.E, M.M (Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepri), dan Para Kepala Sekolah, Siswa-Siswi SMA/SMK lebih kurang 5.000 orang. (penrem033)

DANREM 033/WIRA PRATAMA MENGIKUTI APEL DANSAT TA.2024 DI BALI


Bali – Komandan Korem (Danrem) 033/Wira Pratama (WP) Brigadir Jenderal (Brigjen) TNI  Jimmy Watuseke didampingi Ketua Persit Kartika Chandra kirana Ny. Fenny Jimmy Watuseke mengikuti Apel Komandan Satuan (Apel Dansat) Jajaran TNI AD yang terpusat di Bali Nusa Dua Convention Center, Kuta Bali, yang berakhir pada hari Jum’at, (26/04/2024).

Apel Dansat TNI AD berlangsung dari tanggal 25 s.d. 26 April 2024 yang dipimpin langsung Oleh Kepala Staf Anggatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc.

Dilansir dr situs resmi tniad.mil.id. Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., mengatakan bahwa Dansat sebagai seorang pemimpin, jangan hanya melakukan hal yang menjadi kebiasaan, yang pada akhirnya menjadikan Dansat tak memiliki inovasi/terobosan maupun kreatifitas untuk pengembangan dan kemajuan satuan.

Hal tersebut disampaikan Kasad di hadapan 777 Dansat yang terdiri dari Panglima Komando Utama (Pangkotama), Komandan Pusat Kesenjataan, Kepala Badan Pelaksana Pusat (Kabalakpus), Komandan Lembaga Pendidikan, dan Komandan Satuan Kewilayahan jajaran TNI AD, pada Apel Dansat TNI AD Tahun 2024, dengan tema “Leader, Make Your Different, Make Yourself Become Giver”.

“Jangan hanya copy paste saja, (harus bisa) berinovasi bagaimana anggota bisa latihan dengan baik. Kita sebagai komandan harus bisa menjadi pemimpin yang memiliki karakter, kembangkan kemampuan melalui pendidikan dan belajar, serta mengembangkan inovasi dan kreatifitas agar dapat melakukan tugas dengan baik. Ingat! Prestasi dan keberhasilan diraih melalui proses dan perjuangan yang panjang,“ ujar Kasad

“Komandan Satuan (Dansat) sebagai seorang pemimpin, jangan hanya melakukan hal yang menjadi kebiasaan, yang pada akhirnya menjadikan Dansat tak memiliki inovasi/terobosan maupun kreatifitas untuk pengembangan dan kemajuan satuan” Imbuhnya

Apel Dansat TNI AD Tahun 2024 yang juga menghadirkan Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Jenderal TNI (Purn) Luhut Binsar Panjaitan sebagai pembicara, mengusung tema “Melalui Apel Dansat TNI AD Kita Tingkatkan Profesionalisme Prajurit Guna Mewujudkan Pertahanan Yang Tangguh Untuk Indonesia Maju”.

KASREM 033/WP MENGHADIRI RAPAT PARIPURNA DPRD PROV. KEPRI


Kepala Staf Korem 033/WP Kolonel Inf I Ketut Mertha Gunarda menghadiri  Rapat Paripurna “Penyampaian Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Provinsi Kepulauan Riau Tahun Anggaran 2023 bertempat di Aula Wan Seri Beni Dompak, Kec. Bukit Bestari, Kota Tanjung Pinang, Kepulauan Riau Pada hari Senin (29/042024).

Adapun tujuan dari laporan pemeriksaan keuangan ini adalah sebagai bentuk untuk memberi opini kesesuaian dengan standart akuntansi pemerintahan, efektivitas sistem pengendalian dan kepatuhan terhadap undang-undang.

Berdasarkan hasil pemeriksaan serta pelaksanaan aksi BPK RI memberikan Opini terhadap Pemerintah Kepulauan Riau yaitu Wajar tanpa Pengecualian 14 kali berturut-turut.

Ketua DPRD Kepri, Bpk Jumaga Nadeak, SH dalam sambutannya mengatakan

“Pemeriksaan terhadap laporan keuangan pemerintah daerah oleh BPK RI merupakan suatu tindakan yang dilaksanakan untuk memeriksa Keuangan Pemerintah Daerah Provinsi Kepulauan Riau tahun anggaran 2023”. Ujar Jumaga.

Kemudian kegiatan dilaksanakan Penandatanganan Berita Acara dan

Penyerahan Dokumen LKHP oleh Pimpinan BPK RI kepada Ketua DPRD Prov Kepri dan Gubernur Kepri.

Pimpinan BPK RI Dr.Ir. H Ahmadi Noor Supit,MM., CSFA, CGRE, CertDA, CFrA,

Sangat mengapresiasi kepada kinerja pemprov kepri.

“Kami sangat mengapresiasi kepada prov kepulauan riau telah menyerahkan laporan keuangan 1 bulan lebih awal daripada ketentuan yang telah ditentukan. Ini merupakan motivasi bagi daerah lain”. Tambah pimpinan BPK.

Pemerintah Prov Kepri telah melaksanakan kewajiban yaitu menyerahkan dokumen kepada BPK RI, Gubernur kepulauan riau H. Ansar Ahmad mengatakan

“Kami atas nama Provinsi Kepulauan Riau mengucapkan terimakasih banyak atas predikat Wajar Tanpa Pengecualian yang diberikan oleh BPK RI”. Ucap Gubernur kepri.

Dengan pencapaian tersebut BPK RI memberikan Predikat terbaik kepada Provinsi Kepulauan Riau yaitu Wajar Tanpa Pengecualian.

KASREM 033/WP MENGHADIRI ACARA PERINGATAN HARI KESATUAN GERAK (HKG) PKK KE – 52 TINGKAT PROVINSI KEPRI


Batam – Kepala Staf Komando Resor Militer (Kasrem) 033/Wira Pratama (WP) Kolonel Inf I Ketut Mertha Gunarda menghadiri acara Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HGK) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) ke – 52 tingkat Provinsi Kepulauan Riau, Kamis (25/04/2024).

Acara yang bertema “Bergerak bersama PKK Wujudkan keluarga Sejahtera Menuju Indonesia Maju” berlangsung di Ballroom Aston Batam Hotel & Residence Kp. Pelita Kec. Lubuk Baja Kota Batam yang dihadiri langsung oleh Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad S.E., M.M. dan Dra. Hj. Dewi Kumala Sari Ansar sebagai Ketua TP PKK Provinsi Kepri.

Dalam sambutannya Dra. Hj. Dewi Kumalasati Ansar mengucapkan selamat hari Kesatuan Gerak PKK Ke-52 tahun 2024 yang telah membawa energi baru untuk semua kader dalam bergerak bersama menjalankan program kita semua.

“Mari kita jadikan momentum ini untuk meningkatkan sinergitas menuju keluarga sejahtera dan sarana dalam melaksanakan hala bihalal untuk mempererat silaturahmi. Peran PKK menjadi motor utama dalam menjalin komunikasi dengan pemerintah dan lembaga non pemerintah sehingga penting kiranya agar kinerja kita semua terus dijaga” ucap Dewi

Pada kesempatannya H. Ansar Ahmad S.E., M.M. menyampaikan Harapan kedepannya agar PKK dapat bekerjasama dengan pemerintah untuk mengidentifikasi anak dan keluarga rawan stunting serta kemiskinan ekstrim agar selanjutnya dapat dilakukan program intervensi sehingga target dapat tercapai dan dipertahankan.

“Semoga kebersamaan dalam peringatan Hari Kesatuan Gerakan PKK Ke-52 Tahun ini dapat membangun soliditas dan kekompakan PKK di 7 Kabupaten Kota” tambah Gubernur Kepri.

Turut Hadir dalam kegiatan tersebut, H. Ansar Ahmad S.E., M.M. (Gubernur Provinsi Kepualau Riau), Dra. Hj. Dewi Kumalasari Ansar (Ketua TP PKK Prov. Kepri), Laksma TNI Tjatur Soniarto (Danlantamal IV Batam), H. Handarlin Umar (Ketua FKUB Prov. Kepri), Dr. Drs. H. Dalih Effendy SH M.Esy (Wakil Ketua Pengadilan Agama Prov. Kepri), Kolonel inf Friandho Karim (Mewakili KaBinda Kepri), Kolonel Pnb Andi Nur Abadi., S. T., M.M. (Danlanud RHF), Letkol A. Dantez (mewakili Pangkogabwilhan 1), Nico Fernando, SH, MH (Kasi Penerangan Hukum Kejati Kepri), Wan Zuhendra, S.A.P (Wakil Bupati Anambas), Kompol Yudi Arvian, SIK (Kapolsek Lubuk Baja mewakili Kapolda Kepri), serta sekitar 250 orang anggota PKK Kepri.

KASREM 033/WP MENERIMA KUNJUNGAN PRAKTIK KERJA PASIS SESPIMTI 33 POKJAR V DI MAKOREM 033/WP KOTA TANJUNGPINANG


Kepala Staf Korem 033/Wira Pratama, Kolonel Inf Ketut Mertha Gunarda  menerima kunjungan Praktik Kerja Pasis Sespimti Polri 33 Pokjar V dalam rangka Praktik Kerja Dalam Negeri (PKDN) di Makorem 033/WP, jln. Sei Timun, Kelurahan Air Raja Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Selasa (23/04/2024).

Rombongan Praktik Kerja Pasis Sespimti Polri 33 Pokjar V itu terdiri dari Ketua Tim Inspektur Jenderal Polisi Tomex Korniawan beserta 3 (tiga) perwira pendamping serta 9 (sembilan) peserta Perwira Siswa (Pasis).

Kasrem 033/WP  Kolonel Inf Ketut Mertha Gunarda menyampaikan selamat datang dan rasa bangga  atas kunjungan para Pasis Sespimti Polri 33 Pokjar V,  dalam rangka melaksanakan Praktik Kerja Dalam Negeri (PKDN) di Makorem 033/WP.

“Saya mengharapkan semoga para Perwira Siswa Sespimti Polri dapat mengaplikasikan materi perkuliahan untuk  didalami sesuai Realita di lapangan dan dapat diimplementasikan dalam tugas-tugas dimasa mendatang,,” ucap Kasrem 033/WP.

Diketahui, Sespimti Polri adalah Sekolah Staf dan Pimpinan Tinggi Sespim Lemdiklat Polri dalam melaksanakan unsur pelaksana utama Sespim Lemdiklat Polri yang berkedudukan langsung dibawah Kasespim Polri.

Sementara itu, Ketua Tim Praktik Kerja Sespimti Polri 33 Pokjar V Inspektur Jenderal Polisi Tomex Kurniawan mengatakan, kunker tim PKDN Sespimti Polri ke Makorem 033/WP merupakan salah satu agenda yang menjadi bagian program pendidikan.

“Dimana Praktik Kerja Dalam Negeri ini bersama stakeholder provinsi Kepri bisa membuahkan hasil dari naskah tulisan yang dipertanggungjawabkan di Lembaga Pendidikan sebagai persyaratan peserta didik agar bisa lulus dari pendidikan Sespimti Polri,” jelasnya.

“Selain itu, PKDN menjadi kesempatan berharga bagi peserta didik untuk memperoleh pengalaman lapangan dan pengetahuan praktis dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sebagai Polri sehingga dari pengalamannya sangat berguna dalam mengawal bangsa menuju Indonesia Emas,” pungkasnya.

KASREM 033/WP HADIRI FGD LEMHANAS RI DI KOARMADA I


Tanjungpinang – Kasrem 033/WP Kolonel inf Iketut merta Gunarda menghadiri Forum Grop Discussion (FGD) dalam rangka kegiatan Lokus Kajian Jangka Panjang Ditjian Hankam dan Geografi DEBIDJIANSTRAT Lemhanas RI di Wilayah Hukum Provinsi Kepri Tahun 2024 di Aula Yos Sudarso Koarmada I. Selasa (23/4/2024).

Dalam sambutan Pangkoarmada I yang di bacakan oleh Kaskoarmada I Laksamana Pertama TNI Haris Bima Bayuseto, S.E. M.S.i., M.Tr.Opsla Penyelenggaran Forum Grop Discussion (FGD) dalam Tema Kajian jangka panjang menjelaskan bahwa tujuan diadakannya kegiatan ini ialah untuk melakukan analisis mendalam terhadap karakteristik kejahatan transnasional, termasuk faktor-faktor pendukung dan penghambatnya, serta strategi yang dapat dilakukan untuk mencegah kejahatan transnasional yang terjadi di wilayah Kepri.

Selain itu, ia juga menekankan pentingnya membangun sinergi yang solid dan berkelanjutan antar berbagai pihak guna mencapai tujuan bersama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kepulauan Riau.

Lebih lanjut Wagub Lemhanas RI Letjen. TNI Eko Margiyono, M.A., dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas sambutan baik yang diberikan oleh Koarmada I.

“Kegiatan ini juga bertujuan untuk menyikapi ancaman serius dari Kejahatan Transnasional terorganisir yang semakin merajalela, terutama dengan wilayah perbatasan yang semakin terbuka serta teknologi yang semakin canggih. Perdagangan manusia terutama wanita, perdagangan narkoba dan penyelundupan senjata telah menjadi lebih terstruktur dan sulit diatasi, mengingat kompleksitasnya. Oleh karena itu, diperlukan kerjasama dan kolaborasi yang kuat antara berbagai pihak terkait agar dapat menuntaskan masalah ini secara menyeluruh dan mencegahnya terulang di masa depan. Memahami dengan baik kemampuan dan tantangan yang dihadapi merupakan kunci dalam merumuskan strategi pemberantasan kejahatan yang efektif dan berkelanjutan, sehingga dapat menjaga keamanan dan stabilitas di wilayah Kepri kedepannya,” Tutur Wagub Lemhanas RI Letjen. TNI Eko Margiyono, M.A.

“Pentingnya melindungi aspek Hak Asasi Manusia (HAM) dan mendorong upaya pencegahan kejahatan transnasional yang terorganisir menjadi fokus utama dalam Forum Group Discussion (FGD) ini. Dengan adanya kerja sama lintas sektor dan lintas negara, diharapkan dapat dihasilkan masukan yang tepat dan mendalam untuk menjadi bahan kajian dalam merumuskan rekomendasi yang akurat. Rekomendasi ini nantinya akan disampaikan langsung oleh Lemhanas kepada Presiden RI sebagai langkah konkret dalam upaya pemberantasan kejahatan transnasional yang terorganisir, yang tidak hanya efektif tetapi juga memperhatikan prinsip-prinsip HAM,” Tutup Wagub Lemhanas RI Letjen. TNI Eko Margiyono, M.A.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wagub Lemhanas Letjen TNI Eko Margiyono, M.A., Deputi Pengkajian Strategi Lemhanas RI Prof. Dr. Ir. Reni Mayerni M.P., Marsda TNI Hedezzul, S.Sos., Mayjen TNI (Purn) DR. I. G. Putu Buana, Marsma TNI Rolland D.G Waha, Kaskoarmada I, Kapolres Tanjungpinang,  Ka Kanwil Kumham Prov Kepri, Kepala Badan Pengelola Perbatasan Prov Kepri, Kepala Balai Pelayanan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia Kepri dan Tim Lemhanas RI. (penrem 033)

DANREM 033/WP HADIRI HALAL BIHALAL PEMPROV. KEPRI


Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke bersama Ketua Persit KCK Koorcab Rem 033 PD I/BB Ny. Fenny Jimmy Watuseke beserta pengurus  menghadiri Tabligh Akbar halal bihalal Pemprov Kepri bertempat di Gedung Daerah, Kota Tanjungpinang Prov. kepri, Jumat (19/04/2024).

Masih dalam suasana Hari raya Idul Fitri 1445 H kegiatan Halal bihalal ini merupakan upaya mempererat silaturahmi Forkopimda Kepri dengan masyarakat dan untuk memantapkan pencapaian tugas pokok masing-masing intansi. Sejalan dengan memperingati Hari Kartini Tahun 2024 dilaksanakan juga penyerahan Rekor Muri Indonesia yaitu Kategori Pemakaian Pakaian kebaya Labuh terbanyak oleh Ibu-ibu, Sajian Makanan dari tepung goma terbanyak.

Danrem 033/WP mengatakan kegiatan ini sangat positif dalam meningkatkan sinergi antar instansi, menciptakan lingkungan yang kondusif untuk mewujudkan tujuan bersama.

“Kami sangat mengapresiasi Halal Bihalal yang diselenggarakan Forkopimda Prov. kepri untuk mempererat hubungan antar instansi dalam menjalankan tugas pokok demi kemajuan bersama, serta bukan hanya memecahkan rekor muri tapi menjaga warisan budaya lokal” ucap Brigjen TNI Jimmy Watuseke.

Melalui momentum ini diharapkan memberikan dampak positif dalam menjaga kesatuan dan persatuan serta warisan dari leluhur kita. penrem033

Prajurit Korem 033/WP berbagi Takjil Gratis


Prajurit Korem 033/Wira Pratama berbagi kebaikan dengan membagikan Takjil Gratis kepada masyarakat dan pengguna jalan menjelang waktu berbuka puasa, Kegiatan tersebut digelar di depan Makorem 033/WP Jln. Sei timun, Kota Tanjungpinang, Rabu (20/ 03/ 2024).

Kegiatan dilaksanakan selain merupakan kegiatan teritorial juga agar TNI AD mendekatkan diri dan mempererat silahturahmi dengan masyarakat, setidaknya bisa berbagi kebahagiaan dengan warga,serta mengisi bulan Ramadhan dengan kegiatan-kegiatan positif untuk mendapatkan berkah dari Allah SWT karena Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah.

Tak ketinggalan, Prajurit Korem 033/WP membagikan Takjil Gratis kepada warga dan pengguna jalan yang melintas di depan Makorem 033/WP, kegiatan bagi-bagi Takjil ini setidaknya dapat membantu warga yang belum sempat menyiapkan makanan untuk berbuka puas.

Kapenrem 033/WP Mayor Inf Rahmat Mulya mengatakan, “kegiatan berbagi takjil dilakukan merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama, khususnya masyarakat yang tengah menjalani ibadah puasa, dan juga merupakan perintah Pimpinan TNI AD khususnya dari Danrem 033/WP yaitu Brigjen TNI Jimmy Watuseke,” imbuhnya.

“Dengan memberi makanan ringan, air putih, dapat menjadi ladang pahala, sangat sayang jika melewatkan kesempatan berbagi di bulan penuh berkah ini.” tutup Kapenrem.

Danrem 033/WP Tutup TMMD ke -119 di Bintan


Kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 119 di Kabupaten Bintan  secara resmi ditutup oleh Komandan Korem (Danrem) 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke di Stadion Megat Alang Perkasa Desa Busung, Kecamatan Seri Kuala Lobam  pada Rabu (20/03/2024).

Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke, pada upacara penutupan TMMD membacakan amanat tertulis Pangdam I/Bukit Barisan.

“Kita ketahui bahwa TNI manunggal membangun desa merupakan bagian dari operasi Bhakti TNI, yang diwujudkan dengan cara membantu Pemerintah Daerah dalam menyiapkan dan memperbaiki infrastruktur serta mengakselerasi program Pemerintah Daerah yang sangat dibutuhkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ucap Danrem.

TNI Manunggal Membangun Desa ini juga bukan domain dari TNI semata, melainkan program bersama pemerintah daerah. Yakni bersatu padunya semua komponen bangsa yang terkoordinasi dan terkoordinir yang dilaksanakan secara bahu-membahu dan gotong royong.

Ini merupakan upaya kita bersama dalam melestarikan warisan budaya para pendahulu kita. Sejalan dengan tema kali ini “Darma Bakti TMMD mewujudkan percepatan pembangunan di wilayah”.

Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke menambahkan kebersamaan yang sudah lama dibangun merupakan sinergitas yang positif dalam mengatasi berbagai permasalahan yang dihadapi bangsa pada masa sekarang ini, salah satunya adalah dengan membantu pemda dalam menyiapkan dan memperbaiki infrastruktur serta mengakselerasi program yang sangat dibutuhkan masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan bersama.


Penutupan TMMD 2024, ditandai dengan penandatanganan naskah berita acara penyerahan hasil kerja kegiatan TMMD ke-119 oleh Dansatgas TMMD Letkol Inf Eka Ganta Chandra dan Bupati Bintan Bapak Roby Kurniawan disaksikan oleh Inspektur upacara dilanjutkan penyerahan berita acara hasil Pengerjaan kegiatan TMMD ke-119 dari Dansatgas kepada Bupati Bintan.

Diakhir kegiatan Danrem 033/WP bersama Bupati dan Forkopimda memberikan sembako kepada masyarakat Bintan, serta meninjau langsung ke lokasi hasil semenisasi jalan yang lebih kurang 1 bulan selesai di kerjakan.

DANREM 033/WP MENYAMBUT KEDATANGAN BAPAK WAKIL PRESIDEN RI DI PROVINSI KEPULAUAN RIAU


Tanjungpinang – Komandan Korem 033/Wira Pratama. Brigjen TNI Jimmy Watuseke menyambut kedatangan Bapak Wakil Presiden RI, Prof. Dr. H.C. K.H. Ma’ruf Amin dan Ibu Wakil Presiden RI Hj. Wury Ma’ruf Amin beserta rombongan dalam rangka kunjungan kerja di Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau. Kamis (14/3/2024).

Hadir dalam penyambutan tersebut Gubernur Provinsi Kepri  Ansar Ahmad S.E., M.M., Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H., Pangkogabwilhan I Laksamana Madya TNI Erwin S.Aldedharma,S.E,M.M,M.Sc., Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke, Kasdam I Bukit Barisan Brigjen TNI Refrizal, Danlanudal Tanjungpinang Kolonel Triwibowo, dan Forkopimda Provinsi Kepri.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Penerangan Korem 033/WP Mayor Inf Rahmat Mulya, menyampaikan bahwa sekira pukul 15.00 WIB Wapres RI, Ibu beserta Rombongan berangkat dari Bandara Halim Perdana Kusuma Kota Jakarta lepas landas menuju Bandar Udara Internasional Raja Haji Fisabilillah Kota Tanjungpinang Prov. Kepri.

“Adapun agenda kunjungan kerja Bapak Wakil Presiden RI, Prof. Dr. H.C. K.H. Ma’ruf Amin beserta rombongan ke Kota Tanjungpinang adalah dalam rangka pembukaan Kepri Ramadhan Fair (KURMA) dan Seminar Go Halal 2024 di Kota Tanjungpinang yang akan dibuka pada hari Jumat (15/03/2024), sekitar pukul 10.45 WIB” ujar Mayor Rahmat.

Selanjutnya, beliau menjelaskan bahwa event ini merupakan langkah strategis percepatan ekonomi dan keuangan syariah di Provinsi Kepri. Acara ini menjadi sarana bagi pelaku usaha, komunitas, dan masyarakat untuk berkolaborasi menguatkan ekosistem syariah yang unggul dan berkelanjutan. Adapun acara event ini mencakup kompetisi pondok pesantren unggulan, lembaga ziswaf unggulan, dakwah ekonomi syariah, lomba konten ekonomi syariah, lomba fashion design, kompetisi halal chef, wirausaha muda syariah, lomba tari kreasi, lomba berbalas pantun, hingga perlombaan lokal lainnya. Selain kompetisi, juga akan digelar seminar, sertifikasi nazhir wakaf, gerakan wakaf, pameran produk UMKM halal, business matching untuk ekspor, gerakan pangan murah, dan Bazaar Ramadan.

“Terakhir, Kunjungan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah dalam mendukung pengembangan ekonomi halal dan promosi pariwisata di Provinsi Kepulauan Riau. Selain itu, kunjungan tersebut juga dimaksudkan untuk memperkuat hubungan antara pemerintah pusat dan daerah. Kemudian, untuk masyarakat yang ingin mengetahui informasi informasi penting tentang kepolisian, masyarakat bisa mendownload aplikasi Super APP Polri dikarenakan aplikasi tersebut sangat berguna sebagai salah satu contoh nya mengetahui tingkat kerawanan daerah tersebut apabila ingin berpergian”  pungkasnya (Penrem-033)

Danrem 033/WP Pimpin Sertijab Kasrem 033/WP,  Kasiren 033/WP, Dandim 0316/Batam Dan Dandim 0318/Natuna


Batam – Danrem 033/Wira Pratama (WP) Brigjen TNI Jimmy Watuseke pimpin Acara Tradisi Korps Penerimaan Warga Baru, Serah Terima Jabatan Dan Tradisi Korps Pelepasan Warga Korem 033/Wira Pratama Kasrem 033/WP, Kasiren/WP, Dandim 0316/Batam dan Dandim 0318/Natuna di Makodim 0316/Batam, Senin (4/3/2024).

Dalam waktu yang bersamaan pada Acara Pokok, juga dilaksanakan serah terima jabatan Ketua Persit KCK Cabang LIX Dim 0316/Batam dan Ketua Persit KCK Cabang LXXII Dim 0318/Natuna, yang ditandai dengan penandatanganan naskah serah terima jabatan, diketahui oleh Ketua Persit KCK Koorcab Rem 033 PD I/Bukit Barisan.

Setelah rangkaian acara pokok serah terima jabatan dan tradisi korps, dilanjutkan dengan acara tambahan, diantaranya Kesan Pesan dari Pejabat Lama dan Perkenalan dari Pejabat Baru, Sambutan Danrem 033/WP, Penyerahan cinderamata kepada pejabat lama, Doa dan Acara Ramah Tamah.

Para pejabat lama menyampaikan kesan pesannya, ucapan terima kasih dan permohonan maaf kepada Danrem 033/WP dan Para Kasi Kasrem 033/WP. Sedangkan pejabat baru melaksanakan perkenalan diri secara singkat dan permohonan arahan serta bimbingan Danrem 033/WP, Kasrem dan Para Kasi Kasrem 033/WP.

Komandan Korem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke mengatakan, serah terima jabatan ini merupakan rangkaian dari prosesi tour of duty dan tour of area di lingkungan TNI Angkatan Darat (AD) khususnya Korem 033/WP.

Selain itu, rotasi jabatan ini, sebagai konsekuensi logis dari tuntutan kebutuhan organisasi sekaligus merupakan upaya penyegaran dalam rangka pembinaan personel sebagai bagian dari pembinaan satuan.

“Dalam pembinaan tradisi di lingkungan Korem 033/WP kegiatan tersebut merupakan manivestasi jiwa dan semangat Pancasila, Sumpah Prajurit dan Sapta Marga dengan tujuan untuk membangkitkan semangat perjuangan, pengabdian, pengorbanan dalam rangka memelihara identitas dan soliditas satuan,” ungkap Danrem

Melalui alih tugas dan jabatan ini diharapkan para pejabat baru akan semakin mampu memacu semangat dan kreatifitasnya sehingga melahirkan ide serta pemikiran baru yang lebih segar dalam rangka memberikan pengabdian terbaik demi kemajuan Satuan Khususnya NKRI.

Turut hadir dalam kegiatan itu, Danrem 033/Wira Pratama, Brigjen TNI Jimmy Watuseke, Wali Kota Batam H Muhammad Rudi, Ketua DPRD Batam, Kasrem, Danlanud, Danlanal, Danyon Marinir 10/SBY, Danden POM, Kapolresta Barelang serta undangan lainnya. (Penrem033)

Danrem 033/WP Hadiri Pembukaan TMMD Ke-119 Tahun 2024


Komandan Korem (Danrem) 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke, menghadiri  Pembukaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-119 tahun 2024 di Gor Megat Alang Perkasa, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepri. Selasa (20/2/2024).

Program TMMD ini merupakan wujud sinergi antara TNI dan pemerintah daerah serta masyarakat dalam melaksanakan proses percepatan pembangunan daerah diberbagai sektor.

Bupati Bintan Roby Kurniawan sebagai Inspektur Upacara sambutannya mengatakan, “Ini adalah bukti nyata kuat antara institusi pemerintah dan TNI dalam upaya mewujudkan percepatan pembangunan di wilayah kab. Bintan, dan TMMD kali ini fokus di pembangunan jalan” kata Roby.

Adapun sasaran fisik yaitu semenisasi jalan 570 M x 4M x 15 CM,dan sasaran prioritas/tambahan diantaranya Penanaman 2.000 Bibit Mangrove, 1 Unit RTLH, Pemberian bantuan gizi dan sembako kepada 20 anak stunting, Pembuatan 2 unit sumur dangkal beseerta menara dan penampungan air masing-masing kapasitas 1.000 liter, Hanpangan seluas 2 Ha dan Gotong royong kebersihan lingkungan.

Dilain kesempatan, Danrem mengatakan “kegiatan TMMD ini bukan hanya berbentuk fisik, namun juga Non Fisik diantaranya sunat massal, pelayanan kesehatan dan pembagian sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.

Program TMMD ini dilakukan, selain sebagai bentuk kepedulian TNI juga sebagai salah satu upaya untuk melestarikan budaya luhur Bangsa Indonesia yang menjadi makna inti dari Pancasila, yaitu gotong royong”. Ujar Danrem

Hadir dalam kegiatan diantarnya, Danlanud RHF, Para Kasi Kasrem 033/WP, Dansatrad 213, Kapolres Bintan, Wakil Bupati Bintan, Ketua T-PKK Bintan, Anggota Persit KCK koorcabrem 033,dan tokoh-tokoh masyarakat. (penrem033)

Danrem 033/WP pimpin Upacara 17-an Bulan Februari


Komandan  Korem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Jimmy Watuseke, memimpin upacara Bendera 17 Februari 2024 yang diikuti oleh seluruh prajurit dan PNS Korem 033/Wira Pratama di Lapangan Hitam Makorem 033/Wira Pratama, Jl. Sei Timun, Kelurahan Air Raja, Kecamatam Tanjungpinang Timur, Tanjungpinang, Senin (19/02/2024). 

Bertindak selaku Inspektur Upacara, Danrem 033/WP membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jendral TNI Maruli Simanjuntak. 

Dalam amanatnya, KASAD menyampaikan terimakasih kepada selurih Prajurit dan PNS beserta keluarga TNI AD yang telah berpartisipasi dalam Pemilu dengan penuh kesadaran, tanggung jawab dan menghindari pelanggaran, serta agar tidak boleh terlena karena tahapan Pemilu masih panjang sampai dengan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden yang rencana dilaksanakan pada bulan Oktober 2024 mendatang. Hal ini sesuai dengan amanat UU nomor 34 tahun 2024, TNI memiliki kewajiban untuk menjaga stabilitas nasional dengan rasa tanggung jawab terhadap keamanan untuk seluruh masyarakat Indonesia.

Selesai Upacara Danrem 033/WP melaksanakan Jam Komandan kepada seluruh peserta Upacara, Brigjen TNI Jimmy watuseke menyampaikan tingkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan YME dan sikap secara  cerdas setiap perkembangan situasi dilingkungan kita. Lapor cepat apabila menghadapi permasalahan, bijak dalam mengambil keputusan di era digital yang serba cepat.

“Hindari pelanggaran sekecil apapun, jaga nama baik kita, dan jaga tugas tanggung kita sesuai apa yang telah diarahkan bapak Kasad” tambah Danrem.

Turut hadir Para Kasi Kasrem 033/WP, Para Kabalak Aju/Rem 033/WP, Prajurit dan PNS Korem 033/WP dan jajaran.

Danrem 033/WP Hadiri Latihan Pesawat Tempur Hawk 100/200


Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke Hadiri Latihan pesawat Tempur Hawk 100/200 di Pangkalan TNI AU Raja Haji Fisabililah,Kota Tanjungpinang Prov. Kepri. Jumat (16/02/2024).

Kegiatan ini merupakan operasi Alut Ambara-24,Latihan Maverick Combine terbang jelajah,Profisiensi, Refreshing dan Transisi Pesawat Tempur Hawk 100/200. Selain itu diselenggarakan juga acara pengukuhan warga kehormatan pangkalan TNI Angkatan Udara Raja Haji Fisabilillah (RHF).

Danrem 033/WP beserta Undangan mendapatkan piagam penghargaan dan cendra mata berupa Jaket Khas Angkatan Udara.

Turut hadir Gubernur Kepri,Ketua DPRD Provinsi Kepri,Sekda Provinsi Kepri,Pangkogabwilhan 1,Pangkoarmada 1,Kapolda Kepri,Wakajati Provinsi Kepri.

PATROLI BERMOTOR, DANREM 033/WP BERSAMA KAPOLDA KEPRI PASTIKAN KONDUSIFITAS PENCOBLOSAN PEMILU 2024


Batam – Komandan Komando Resor Militer (Danrem) 033/Wira Pratama (WP) Brigjen TNI Jimmy Watuseke mendampingi Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kepulauan Riau melaksanakan Patroli Bermotor dalam rangka pengecekan TPS di wilayah Kota Batam, Rabu (14/02/2024).

Kegiatan Patroli Bermotor dalam rangka pengecekan TPS di wilayah Kota Batam ini digelar untuk meyakinkan situasi Kota Batam tetap kondusif. Patroli bergerak dari Maporesta Barelang dan melaksanakan pengecekan TPS di Kelurahan Taman Baloi, Kelurahan Tanjung Uma, Perumahan Golden Prima Bengkong, dan Perumahan Oriana Batam Center.

Disela waktu pengecekan TPS, Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga keamanan guna memastikan pemilu berjalan sesuai harapan, aman, tentram, dan damai.

Patroli yang dilaksanakan dengan menggunakan sepeda motor diikuti oleh, Kapolda Kepri, Danrem 033/WP, Kabinda Kepri, PJU Polda Kepri, Kapolresta Barelang, Dandim 0316/Batam.

Danrem 033/WP ikuti Gowes Sinergitas TNI Polri


Batam – Komandan Komando Resor Militer (Danrem) 033/Wira Pratama (WP) Brigjen TNI Jimmy Watuseke mengikuti Gowes Sinergitas TNI-Polri Dalam rangka pengamanan pemilu tahun 2024 yang digelar oleh Polda Kepri bersama TNI, Sabtu (10/2/2024).

Bertempat di dataran Engku putri, kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kapolda Kepri Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah. Pada kesempatannya Irjen Pol Yan menyampaikan bahwa kami disini TNI/Polri menjalankan Progam Sambang TPS dalam rangka pengamanan pemilu 2024. Kita bersama-sama dalam sinergitas dan akan menjalankan pengamanan Pemilu 2024 bersama-sama menjaga Kepri.

“Kita akan menyambangi lokasi TPS yang ada di Kota Batam ini sambil bersepeda bersama-sama untuk memperlihatkan kesiapan kami dalam rangka pengamanan pemilu 2024 dengan semua stakeholder yang ada di Kepri khususnya di Kota Batam” tambah Irjen Pol Yan Fitri.

Turut hadir dalam kegiatan gowes sinergitas TNI-Polri diantaranya, Kapolda Kepri, Wakapolda Kepri, Danrem 033/WP, Para Kasi Kasrem 033/WP, PJU Polda Kepri, Kapolresta Barelang, Dansat Brimob Polda Kepri, Danlanud Hang Nadim, Dandim 0316/Batam, Dandenpom Batam, Danyonmarharlan IV, Danyonmar 10/SBY serta Anggota TNI-Polri.

Danrem 033/WP Teken Perjanjian Kerjasama dengan Polda Kepri


Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke dan Kapolda Kepri Irjen Pol Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H., menghadiri acara penandatanganan perjanjian kerja sama antara Polda Kepri dengan Korem 033/WP bertempat di gedung Lancang Kuning Mapolda Kepri, Kota Batam. Jumat (7/02/2024).

Kegiatan Penandatanganan Mou/Nota Kesepahaman ini adalah komitmen TNI-Polri dan Stake Holder terkait dalam rangka meningkatkan SDM yang unggul serta menyelaraskan tugas dan fungsi masing-masing instansi. Selain itu Polda Kepri juga melaksanakan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan Univ. Putera Batam, Univ. Riau Kepulauan, Univ. International Batam, dan Univ. Batam.

“Kami menyambut baik pelaksanaan perjanjian kerjasama ini,agar terciptanya komunikasi dan kolaborasi yang dilaksanakan secara konsisten sehingga menghasilkan kinerja yang lebih Produktif, Solutif, dan Inovatif.” Tambah Kapolda.

Adapun tujuan dari penandatangan yaitu kerjasama ini Sinergitas dan integritas dalam pelaksanaan tugas dan fungsi TNI di Wil. Kepri,Pelaksanaan Tridharma perguruan tinggi dan pengembangan SDM, Perbantuan Tenaga Ahli bidang IT dan dukungan sarana prasarana dalam penerimaan anggota polri dan seleksi pengembangan anggota polri serta penyediaan narasumber wawasan kebangsaan dan anti radikalisme, untuk pengenalan perkuliahan dan kampus.

Danrem 033/WP menyampaikan. “Semoga terjalinnya hubungan kerja sama ini dapat menjadikan Sinergitas yang lebih kuat dalam menjaga Keamanan wilayah Kepulauan Riau dan dapat dilaksanakan secara optimal sehingga bermanfaat dan berguna”.

Hadir dalam penandatanganan perjanjian kerja sama, Para Kasi Kasrem 033/WP,PJU Polda Kepri, Para Rektor Universitas di Kepri,, Para Dandim Jajaran Korem 033/WP dan Para Kapolres Jajaran Polda Kepri. (penrem033)

Danrem 033/WP Patroli Laut bersama DJBC khusus Kepri


Brigjen TNI Jimmy Watuseke Danrem 033/WP berkunjung ke Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea Cukai Khusus Kepulauan Riau di Kabupaten Karimun, Selasa (06/02/2024).

Kehadiran Danrem disambut hangat oleh Kepala Kanwil DJBC Khusus Kepri Priyono Triatmojo, S.E.,M.M. beserta staf. Kedatangan tersebut menindak lanjuti Perjanjian kerja sama antara TNI dan Bea Cukai yang selama ini sudah berjalan serta sebagai upaya untuk mendukung kinerja unit-unit yang bekerjasama diwilayah tanjung balai karimun sebagai wujud Kolaborasi , implementasi dan kerjasama antara Bea Cukai dan TNI AD.

“Terimakasih banyak kepada Kanwil DJBC Khusus Kepri yang telah menerima kedatangan kami dengan penuh hormat, Korem 033/WP akan terus bersinergi tingkatkan keamanan untuk mencegah kejahatan lintas negara di wilayah Kepulauan Riau.” Ujar Danrem

Seperti diketahui wilayah perairan Kepulauan Riau merupakan jalur lalu lintas laut yang cukup sibuk dan memiliki potensi terjadinya pelanggaran hukum khususnya di perbatasan laut Indonesia – Singapura dan Indonesia – Malaysia.

Kemudian Brigjen TNI Jimmy Watuseke melaksanakan Patroli laut bersama dari perairan Kab. karimun ke Pulau Layang dan Pulau Nirup yang berada di Kecamatan Belakang Padang, Kota Batam yang  berhadapan langsung dengan Singapura, atau hanya berjarak sekitar 13 km dari Pantai Sentosa.

Turut mendampingi dalam kegiatan tersebut Para Kasi Kasrem 033/WP, Dandim 0317/TBK dan Kabid Penindakan dan Sarana Operasi Kantor Wilayah Bea Cukai Khusus Kepulauan Riau.

Kunker Danrem 033/WP ke Wilayah Kodim 0317/TBK


Komandan Resor Militer (Danrem) 033/Wira Pratama (WP), Brigadir Jenderal (Brigjen) TNI Jimmy Watuseke didampingi Ketua Persit KCK Koorcab Rem 033 Ny. Fenny Jimmy Watuseke beserta rombongan mengunjungi Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 0317/Tanjung Balai Karimun (TBK), di Jalan Jenderal Sudirman Poros, Kelurahan Pamak, Kecamatan Tebing, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Senin (5/2/2024).

Setibanya di TBK Danrem disambut langsung oleh Forkompimda Kab. Karimun, Dandim 0317/TBK Letkol Inf Budianto H. Damanik dan para Perwira Kodim 0317/TBK. Kunjungan ini merupakan kunjungan perdana Brigjen TNI Jimmy Watuseke sejak dilantik sebagai Danrem tanggal 10 SEPTEMBER 2023 serta dalam mengenal lebih dekat anggotanya yang berdinas di wilayah Korem 033/WP khususnya Kodim 0317/TBK dan Kipan-B Yonif 136/TS, yang berada di Pulau Karimun.

Jimmy menyampaikan kepada prajuritnya kita akan menghadapi Puncak Pemilu Pilpres pada tanggal 14 Februari 2024 agar selalu siaga dan waspada dalam menjaga keamanan.

“Kita Sebagai TNI harus Netral dan dapat mengayomi masyarakat serta mengantisifasi bila ada hal-hal yang dapat mengganggu keamanan dan kelancaran pesta demokrasi, jaga terus silaturahmi serta sinergitas dengan stakeholder terkait”. Ujarnya.

Danrem juga berpesan kepada seluruh Ibu Persit KCK Cabang LXXI DIM 0317 TBK.“selalu bersyukur dalam mendampingi suami dimana pun berdinas, dan bijak dalam menggunakan media sosial terlebih di masa pemilu harus menjaga nama baik  TNI yang Netral” Brigjen TNI Jimmy.

Dalam Kunker Danrem 033/WP juga meresmikan Gedung Persit KCK cabang LXXI Dim 0317 TBK,Gedung Laksana, serta memberikan bantuan kepada anak stunting,Warakauri, Ibu- ibu Persit yang sakit, dan bantuan alat olahraga kepada Kades Tebias dan Kades Sanglar.

Tambah danrem, “Semoga bantuan ini bermanfaat bagi semua, khususnya masyarakat desa tebias dan sanglar”.

Dilanjutkan dengan meninjau ke galangan kapal PT. MOS yaitu tempat pembuatan Kapal ADRI, terakhir Danrem mengunjungi Kompi Senapan-B Yonif 136/TS.

Danrem 033/WP Buka Persami Pramuka Saka Wira Kartika


Komandan Komando Resor Militer 033/ Wira Pratama Brigadir Jenderal TNI Jimmy Watuseke memimpin Upacara pembukaan Perkemahan Pramuka Saka Wira Kartika terpusat tingkat Korem TA 2024, di Lapangan Upacara Makorem 033/WP, Kota Tanjungpinang Prov. Kepri, Sabtu (03/02/2024).

Dalam amanat Kepala Staf Angkatan Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M. Sc., yang dibacakan Danrem 033/WP menyampaikan bahwa selaku Pembina Saka Wira Kartika tingkat Nasional, beliau mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak panitia yang telah merencanakan dan menyiapkan kegiatan hari ini sehingga kegiatan dapat terlaksana dengan baik.

Kasad melanjutkan bahwa TNI AD melaksanakan pembinaan Kepramukaan Saka Wira Kartika sebagai bentuk tanggung jawab moral dan panggilan jiwa untuk membina serta membentuk generasi muda Bangsa agar memiliki karakter dan wawasan kebangsaan yang kuat sehingga menjadi generasi yang mampu dan mengisi kemerdekaan yang berlandaskan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.

Adapun diselenggarakannya Kegiatan Persami ini ditujukan kepada generasi muda untuk memberikan pengalaman dan menanamkan tentang nilai-nilai kejujuran, tanggung jawab, disiplin, serta kepedulian tentang melestarikan lingkungan dan alam sekitar. Oleh karena itu Kasad menghimbau melalui kegiatan ini diharapkan dapat mengembalikan fungsi hutan ke dalam perannya sebagai paru-paru dunia guna membangun kembali habitat alam dan ekosistemnya serta mencegah pemanasan global. Selaras dengan tema kegiatan ini yaitu ” Bersatu Dengan Alam Rehabilitasi Kawasan Hutan dan Lahan Basah”. Makna dari tema ini pun harmonis dengan poin Dasa Dharma Pramuka yang kedua berupa ” Cinta Alam dan Kasih Sayang Sesama Manusia”.

Kegiatan dilanjutkan dengan penanaman Pohon secara serentak melalui Vicon seluruh jajaran TNI-AD yang terpusat oleh KASAD di Sumedang,Jawa Barat.

Hadir dalam Acara tersebut Forkopimda Kepri,Para Kasi Kasrem 033/WP,Para Ka Balak Aju Rem,Ketua dan anggota Persit KCK Koorcab Rem 033,Dandim 0315/TPI, Ka Kwarcab Kab/Kota se Kepri, para pimpinan Dewan Saka Pramuka, dan peserta perkemahan Pramuka Saka Wira Kartika.

DANREM 033/WP PIMPIN GELAR PASUKAN PAM PEMILU DI BATAM


BATAM – Panglima Daerah Militer (Pangdam) 1/Bukit Barisan (BB), Mayjen TNI Mochammad Hasan mengingatkan seluruh prajurit untuk mematuhi enam poin netralitas TNI pada pelaksanaan Pemilihan Umum (pemilu) serentak 2024.

Poin tersebut adalah tidak memihak, tidak membantu, tidak menggunakan sarana TNI, tidak terlibat dalam aktivitas kampanye, wajib mengundurkan diri dari TNI jika ikut pada kontestasi pemilu dan taat dalam menjaga kedamaian.

“Poin-poin itu jelas sekali. Kami sudah sampaikan ke seluruh prajurit Kodam Bukit Barisan dan jajaran wilayah,” kata Pangdam dalam amanatnya saat apel gelar kesiapan pengamanan pemilu 2024 yang diikuti serentak di seluruh jajaran wilayah Kodam I/BB secara vicon dari Medan, Sumatera Utara, Kamis (1/2/2024).

Ia menekankan bahwa, TNI berkomitmen melakukan pengawalan terhadap seluruh rangkaian penyelenggaraan pemilu di jajaran Kodam Bukit Barisan secara profesional.

Sedangkan Bintara Pembina Desa (Babinsa) telah dikerahkan untuk meningkatkan komunikasi sosial dengan masyarakat guna mewujudkan pesta demokrasi yang aman, damai dan tenteram.

“TNI berperan menjaga situasi keamanan tetap kondusif dan Babinsa terus melakukan komunikasi dengan masyarakat,” jelasnya.

Di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Komandan Resor Militer (Danrem) 033/Wira Pratama (WP), Brigjen TNI Jimmy Watuseke memimpin langsung kesiapan seluruh prajurit di Dataran Engku Putri Batam Center. Selain memfokuskan pada aspek personel, Danrem 033/WP juga melakukan pengecekan kesiapan materil dan alat perlengkapan yang akan digunakan dalam pengamanan pemilu.

Danrem mengatakan, pihaknya menyiagakan sedikit 507 prajurit gabungan TNI Angkatan Darat (AD) Angkatan Laut (AL) dan Angkatan Udara (AU) untuk membantu Kepolisian Daerah (Polda) Kepulauan Riau (Kepri) dalam mengamankan pemilu.

“Apel gelar pasukan ini tujuannya untuk mengecek dan meyakinkan kesiapan seluruh prajurit gabungan TNI, Polri dan pemerintah daerah di wilayah Kepri,” katanya usai apel pengecekan pasukan dan Alat Utama Sistem Senjata (alutsista).

Danrem menuturkan, semua persiapan ini menjadi landasan kuat bagi TNI AD untuk menjalankan tugas pengamanan pemilu dengan efektif dan profesional.

“Situasi apapun harus dihadapi dengan kesiapan maksimal dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan proses demokrasi, terkhusus di Kepulauan Riau,” imbuhnya. Adapun pasukan yang mengikuti pengamanan pemilu 2024 di antaranya Polisi Militer (POM), Balak Komando Resort Militer (Korem) 033/WP, personel Kodim 0316/Batam, Batalyon Infanteri (Yonif) Raider Khusus 136/Tuah Sakti (TS), Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) IV/Batam, Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Hang Nadim, Satbrimob Polda Kepri dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP).

Danrem 033/WP Terima Audiensi Kepala Balai Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Kepri


Komandan Korem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Jimmy Watuseke Menerima Kunjungan Kerja Kepala Balai Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Kepulauan Riau drh. Herwintarti,MM
bertempat di Ruang Kerja Komandan Korem 033/WP. Selasa (30/01/2024)

Audiensi kali ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi serta meningkatkan sinergitas antara Komando Resor Militer 033/ Wira Pratama dan Balai Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Kepulauan Riau.

“Berdasarkan perubahan Nomenklatur dan telah terbitnya Peraturan Presiden Republik Indonesia (PERPRES) Nomor 45 Tahun 2023 tentang Badan Karantina Indonesia dan Peraturan Badan Karantina Indonesia Nomor 2 Tahun 2023 Tentang Organisasi dan Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis Badan Karantina Indonesia dan dengan telah bertugasnya Kepala Balai Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Kepulauan Riau yang baru” ujar drh. Herwintarti

Diharapkan dengan adanya pertemuan ini semakin dapat memperkuat tugas dan fungsi antar instansi dalam menjaga keamanan dan melayani masyarakat.

“Kita Korem 033/WP bersama Balai Karantina akan senantiasa menjaga integritas dan sinergitas demi selalu menjaga keamanan dan keutuhan NKRI khususnya di wilayah Kepulauan Riau”. Ucap Danrem.

Hadir dalam kegiatan Kasrem 033/WP, Para Kasi Kasrem 033/WP, serta PJU Balai Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Kepulauan Riau. (penrem033)

Danrem 033/WP Menyambut Kedatangan Danpuspenrbal Di Lanudal


Tanjungpinang – Komandan Korem (Danrem) 033/Wira Pratama (WP) Brigjen TNI Jimmy Watuseke menyambut kedatangan Komandan Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Danpuspenerbal) Laksda TNI Sisyani Jaffar, S.M., Dan Ketua gabungan Jalasenastri Puspenerbal Ny. Vivi Sisyani Jaffar di Hanggar Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (Lanudal) Tanjungpinang, Selasa (30/01/2024).

Tiba di LanudalTanjungpinang, Danpuspenerbal Laksda TNI Sisyani Jaffar, S.M., dan Ketua Gabungan Jalasenastri Puspenerbal Ny. Vivi Sisyani Jaffar disambut dengan Valreep, pengalungan bunga dan tarian Sekapursirih di Hanggar Lanudal Tanjungpinang.

Kedatangan Danpuspenerbal ke wilayah Tanjungpinang kali ini dalam rangka melaksanakan kunjungan kerja sekaligus bertatap muka dengan Prajurit Lanudal TPI.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Danlanudal TPI, Dandim 0315/TPI, Pj.Walikota TPI dan Tamu undangan lainnya. (penrem033)

Danrem 033/WP Hadiri Rapat Forkopimda Prov.Kepri


Tanjungpinang – Dalam rangka kesiapan pengamanan jelang Pemilu serentak Tahun 2024 diwilayah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Danrem 033/Wira Pratama (WP) Brigjen TNI Jimmy Watuseke menghadiri rapat koordinasi Forum Komunikasi Pemerintah Daerah (forkopimda)  yang di gelar oleh Gubernur H. Ansar Ahmad, S.E., MM,  yang dilaksanakan di Gedung Daerah Provinsi Kepulauan Riau. Senin (29/01/2024)

Rapat koordinasi ini dilaksanakan terkait stabilitas dan kondisi keamanan wilayah, terutama dalam rangka pelaksanaan Pemilu serentak di wilayah provinsi Kepulauan Riau. Selain itu rapat ini bertujuan untuk menjaga stabilitas kondisi daerah saat ini, diharapkan kepada anggota Forkompinda dapat selalu memantau dan mengendalikan situasi daerahnya agar tetap kondusif, aman dan terkendali. Serta menyikapi situasi yang sedang berkembang saat ini, diharapkan untuk selalu bersama menjaga daerah, agar tetap Di bingkai dalam suasana damai, dengan persatuan yang kokoh dan kebersamaan yang seiring sejalan.

Turut Hadir dalam rapat Forkompinda tersebut pangkogabwilhan I, sekda prov.kepri, Wakapolda Kepri, Kabinda Kepri, Wakajati Kepri, Pangko pj.walikota TPI, ketua KPU, ketua Bawaslu, kazona Bakamla barat, wakil ketua tinggi pengadilan agama, wakil ketua pengadilan tinggi, danlanud RHF, Pj.walikota Tanjungpinang dan tamu undangan lainnya. (penrem033)

DANREM 033/WP SERAHKAN MOTOR DINAS KEPADA ANGGOTA JAJARANNYA


Komandan Korem 033/WP  Brigjen TNI Jimmy Watuseke, menyerahkan motor dinas baru jenis Kawasaki KLX 150 sebanyak 30 unit kepada Staf Korem , Balak Aju dan Balak Korem 033/WP serta anggota Kipan A Yonif 136/TS. Upacara penyerahan secara simbolis di lakukan secara sederhana bertempat di lapangan apel Makorem 033/WP, Jl. Sei Timun Air Raja, Tanjungpinang pada Senin (29/01/24). upacara tersebut dihadiri oleh Kasrem, para Kasi Korem, para Kabalak, Perwira Staf, dan Para Prajurit Korem 033/WP.

Dalam sambutannya Danrem 033/WP, menyampaikan, penyerahan sepeda motor sebanyak 30 unit ini adalah bentuk perhatian yang besar dari Komando atas kepada Satkowil, guna untuk mendukung tugas pokok dan kelancaran tugas di lapangan.

“Manfaatkan kendaraan dinas tersebut untuk tugas pokok di Satuannya masing-masing tetapi bukan untuk kepentingan pribadi atau kegiatan yang tidak bersifat dinas, rawatlah kendaraan dinas ini seperti milik sendiri, upaya perawatan harus di lakukan dengan cermat dan teliti secara berkesinambungan, tanamkan kesadaran untuk memelihara dan menjaga kendaraan dinas agar selalu dalam kondisi prima dan siap operasional serta mempunyai usia pakai yang panjang,” pungkasnya. (Penrem-033).

Korem 033/WP Dapat Penghargaan dari KPPN Tanjungpinang


Tanjungpinang – Bertempat di kantor KPPN Tanjungpinang telah dilaksanakan pemberian piagam penghargaan kepada Danrem 033/Wira Pratama sebagai predikat terbaik dalam penyerapan anggaran terbaik pagu besar dan penyampaian LPJ Bendahara tercepat Dan terakurat DIPA Tahun Anggaran 2023, Rabu (24/01/2024).

Pemberian sertifikat tersebut dinilai sebagai pembuktian bagi kinerja dan pengakuan dari KPPN kepada Korem 033/Wira Pratama, dimana Piagam penghargaan predikat juara 1 atas kinerja Korem 033 dalam penyerapan anggaran terbaik pagu besar serta peringkat kedua dalam penyampaian LPJ Bendahara tercepat Dan terakurat DIPA Tahun Anggaran 2023 tersebut yang diserahkan oleh Kepala Bagian Umum Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Kepulauan Riau, Bapak Haris Budi Susila yang diterima oleh Paku Rem 033 Mayor Cku Alahan Sinaga, S.A.P., yang mewakili Danrem 033/WP.

Paku Rem 033/Wira Pratama, Mayor Cku Alahan Sinaga, S.A.P., menyatakan bahwa prestasi yang diraihnya tersebut merupakan hasil kerjasama yang baik antara pimpinan dan anggota dalam pengerjaan administrasi DIPA di Satuan kerja Korem 033/Wira Pratama selama tahun 2023.

“Segera evaluasi untuk bisa mempertahankan prestasi, jangan pernah cepat puas atas predikat penghargaan ini,” ungkapnya.

Perlu diketahui, penghargaan yang diberikan oleh KPPN Tanjungpinang tersebut lebih ditekankan pada hasil kinerja masing-masing satuan kerja (satker) yang didasarkan pada beberapa kriteria seperti pelaksanaan anggaran, penyampaian rencana penarikan dana secara akurat dan tepat waktu, akurasi penyaluran dana SP2D, penyampaian Rekon dan LPJ secara akurat dan tepat waktu.

Danrem 033/WP Dampingi Gubernur Kepri Kunker Ke Pulau Tambelan


Tambelan – Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke mendampingi Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) H. Ansar Ahmad bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kepri melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Tambelan, Kabupaten Bintan, Kamis (25/01/2024).

Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau sekaligus memaparkan program pembangunan yang telah dan akan dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Kepri di wilayah terluar tersebut.

Kehadiran Gubernur Ansar dan rombongan disambut antusias oleh masyarakat Tambelan yang sudah lama menantikan kedatangannya. Deretan anak sekolah dan masyarakat memadati pinggir jalan sembari bersalim tangan saat Gubernur Ansar dan rombongan lewat.

Di balai adat Tambelan, Gubernur Ansar menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Kepri telah melakukan pembangunan infrastruktur di Kecamatan Tambelan yang mencakup pembangunan jalan di Pulau Tambelan, jalan semenisasi beton bertulang di beberapa desa, dan peningkatan sarana prasarana infrastruktur. Selain itu, terdapat pembangunan fasilitas keagamaan seperti masjid dan surau di berbagai desa. Program juga mencakup bantuan hewan ternak sapi.

Gubernur Kepri H. Ansar Ahmad juga mengatakan, “Kami berkomitmen untuk membangun Tambelan sebagai salah satu kecamatan terluar di Kepri. Kami ingin masyarakat Tambelan merasakan pembangunan yang merata dan berkualitas. Kami juga ingin meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian masyarakat Tambelan dalam bidang pangan, energi, dan ekonomi,”

Dalam sambutannya Danrem 033/WP menyampaikan, kedatangan rombongan forkopimda Kepri untuk melihat langsung kondisi masyarakat dan infrastruktur yang ada di pulau Tambelan serta wujud perhatian pemerintah daerah untuk pemerataan pembangunan di seluruh Kepri khususnya masyarakat Tambelan.

Kegiatan dilanjutkan dengan meninjau beberapa proyek pembangunan yang  sedang berlangsung di Kecamatan Tambelan, seperti bandara, jalan, dan fasilitas umum lainnya.

Kunjungan kerja Gubernur Ansar dan Forkopimda Kepri ke Kecamatan Tambelan ini mendapat apresiasi dan ucapan terima kasih dari masyarakat setempat. Mereka berharap kunjungan ini dapat memberikan dampak positif bagi pembangunan dan kemajuan Kecamatan Tambelan.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kapolda Kepri Irjen Pol Yan Fitri, Ketua TP-PKK Provinsi Kepri Hj. Dewi Kumalasari Ansar, Bupati Bintan Roby Kurniawan, dan Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo. Mereka menggunakan pesawat Casa milik TNI Angkatan Laut dari Bandara RHF Tanjungpinang untuk menuju Tambelan.

Brigjen Jimmy “TNI Siap membantu Polri dalam Pengamanan Pemilu 2024”


Batam – Komandan Komando Resor Militer (Danrem) 033/Wira Pratama (WP), Brigjen TNI Jimmy Watuseke menghadiri acara Roadshow Pemilu Damai 2024 Demi Indonesia Cerdas Memilih yang berlangsung di Ballroom Grand Lotus Aston Batam Hotel end Residences Kota Batam. Pada Jumat (12/01/2024).

Acara Roadshow yang diselenggarakan oleh KPU Provinsi KEPRI dan Detikcom yang mengusung tema “Pemilu Damai 2024, Demi Indonesia Cerdas Memilih”, dihadiri langsung oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Bapak Budi Arie Setiadi.

Dalam sambutannya Budi mengatakan, “Pemilih pada Pemilu 2024 harus cerdas, dan menjaga ruang digital agar tetap sehat, bijak, dan kondusif. Saya mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk meningkatkan literasi digital dan tidak mudah percaya berita, apalagi menyebarkan hoaks,” kata Budi Arie Setiadi

Seperti diketahui, Demi Indonesia Cerdas Memilih akan dipandu oleh Pemimpin Redaksi detikcom Alfito Deannova Ginting, yang dihadiri Menkominfo Budi Arie Setiadi, Ketua KPU Provinsi Kepulauan Riau Indrawan Susilo Prabowoadi, Ketua Bawaslu Provinsi Kepulauan Riau Zuldhadril Putra, Waka Polda Kepulauan Riau, Brigjen Pol Asep Safrudin, Danrem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Jimmy Watuseke.

Ada juga Waki Rektor 3 Umrah Dr. Suryadi, S.P., M.H, Ketua KPID Kepulauan Riau Henky Mohari, Gubernur Kepri Ansar Ahmad, Wali Kota Batam yang juga Kepala BP Batam Muhammad Rudi, Pj Wali kota Tanjungpinang Hasan. Mereka akan menyerukan pentingnya persatuan dan kesatuan untuk terwujudnya pemilu damai.

Pada kesempatannya Brigjen TNI Jimmy Watuseke yang mewakili Pangdam I/BB menyampaikan bahwa dalam UU 2004 no 34 dimana OMSP (Operasi Militer Selain Perang) yaitu TNI siap membantu Polri dalam pengamanan pemilu.

“TNI juga Netral, TNI tidak pernah berpihak dalam suatu Kontes dan bila menemukan sesuatu harap melaporkan ke TNI dan Bawaslu dan agar sama sama menjaga kesatuan dan persatuan bangsa” ucap Brigjen Jimmy.

DANREM 033/WP HADIRI HAB KE-78 KEMENAG PROV.KEPRI


Tanjungpinang – Komandan Korem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke mengahadiri Syukuran dan doa bersama lintas agama dalam rangka Hari Amal Bhakti (HAB) ke-78 tahun 2024 Di Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Kepri, Rabu(04/1/2024).

Doa bersama melibatkan sejumlah tokoh lintas agama antara lain Islam, Kristen  Protestan, Hindu, Buddha dan Kong Hu Cu.

Dalam Sambutannya Ketua forum komunikasi kerukunan umat beragama Drs. H. Handarlin H Umar berpesan “kepada kita semua, Mari kita jaga kerukunan ini di manapun kita berada, rukun itu indah dan Damai itu indah”.

Kemudian Kakanwil kemenag Dr. H. Mahbub Daryanto ,M.Pd.I dalam sambutannya menyampaikan “rukun adalah budaya kita jadi bahwa soal rukun itu adalah memang hal yang sudah menjadi pegangan pandangan hidup kita selaku umat beragama yang ada di Kepulauan Riau”.

Kemudian beliau berharap di tahun 2024 ini,  berbagai kemajuan-kemajuan yang sudah kita dapatkan keberhasilan-keberhasilan positif yang sudah dapatkan dengan semangat gotong royong dapat bersama-sama melakukan yang terbaik untuk umat di masa-masa yang akan datang.

Selanjutnya Drs. ADI Prihantara, MM selaku Sekda Prov.Kepri menyampaikan dari Bapak Gubernur Prov.Kepri pertama apresiasi setinggi-tingginya kepada Kanwil Agama dan jajarannya atas upaya membangun Provinsi Kepulauan Riau dari sektornya, sehingga bisa mewujudkan Indonesia emas 2045 dan mewujudkan Provinsi Kepulauan Riau yang maju.

kedua apresiasi kepada seluruh tokoh masyarakat dan tokoh agama yang telah menunjukkan kerukunan umat beragama dengan pembinaan FKUB tentunya kita semua mampu berprestasi di tingkat nasional harapan pak Gubernur ini terus dijaga dalam suasana apapun agar kondisi Provinsi Kepulauan Riau tetap kondusif.

ketiga pesan Bapak Gubernur agar jaga selalu kekompakan menghadapi masa-masa di era perkembangan politik akhir-akhir ini. pilihlah pemimpin yang terbaik yang membawa bangsa Indonesia menuju kepada kemajuan dengan kebhinekaan dan membawa Provinsi Kepulauan Riau yang lebih sejahtera.

Turut hadir dalam acara tersebut Sekda Prov.Kepri, Kakanwil Menag Prov.Kepri, Kepala pengadilan tinggi negeri Prov.Kepri, Kepala Kemenkumham Prov.Kepri, Danlanud RHF TPI, Kapolres bintan, Tokoh agama dan tokoh masyarakat serta tamu undangan. (penrem033)

DANREM 033/WP PIMPIN APEL PERDANA AWAL TAHUN 2024


Tanjungpinang – Komandan Korem 033/Wira Pratama Brigjen TNI  Jimmy Watuseke,  Pimpin apel gabungan personel prajurit Korem 033/WP dan Balak Aju Korem 033/WP yang selesai melaksanakan libur bersama Natal dan Tahun Baru 2024, di Lapangan Tenis Indoor Makorem 033/WP, Jalan Sei Timun Km 14 Kecamatan Air Raja Kota Tanjungpinang, Rabu (03/01/2024)

Dalam pengarahannya, Brigjen TNI Jimmy Watuseke menyampaikan ucapan Selamat Natal kepada anggota yang Nasrani  dan ucapan Selamat Tahun Baru 2024 kepada seluruh anggotanya.

Beliau menerangkan bahwa kegiatan apel ini  untuk pengecekan dan memastikan secara fisik kondisi seluruh Personel Korem 033/WP dalam keadaan lengkap dan aman.

“Kita sudah memasuki Tahun 2024. Untuk itu Mari Kita Evaluasi kegiatan kita selama tahun 2023 untuk perbaikan dalam pelaksanaan tugas kita ke depan.” ujarnya.

Danrem 033/WP berpesan kepada seluruh Prajurit agar tetap menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh dengan memanfaatkan Fasilitas olah raga yang ada di Satuan serta dalam menghadapi PEMILU kita harus Netral dan hindari segala bentuk pelanggaran.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Para kasi Korem 033/WP, Para Kabalak Aju Korem 033/WP, dan Perwira,  bintara, Tamtama dan PNS Korem 033/WP. (Penrem 033).

Danrem 033/WP Pimpin Wisuda Purna Wira


Tanjungpinang – Komandan Korem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Jimmy Watuseke  Memimpin Wisuda Purnawira Prajurit Korem 033/Wira Pratama, Sabtu (30/12/2023) Di Auning Makorem 033/Wira Pratama, Jl. Sei Timun, Kelurahan Air Raja, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Tanjungpinang.

Wisuda Purnawira Prajurit Dilaksanakan Kepada Prajurit Terbaik Yang Dimiliki Korem 033/WP. Prosesi Wisuda Purnawira Yang Di Selenggarakan Pada Hakikatnya Bentuk Penghormatan Dan Penghargaan Yang Tulus Dari Satuan Korem 033/Wira Pratama Kepada Prajurit Yang Telah Mencapai Usia Pensiun.

Acara wisuda purna wira prajurit korem 033/wp merupakan suatu wujud ungkapan rasa bangga dan hormat serta penghargaan yang tulus, dari keluarga besar korem 033/wira pratama kepada para prajurit purnawira atas dedikasi, kesetiaan, loyalitas dan pengabdian kepada bangsa dan negara semenjak dinas aktif hingga memasuki purna tugas.

Dalam amanatnya danrem mengatakan “purna tugas bukan berarti berhenti melakukan pengabdiannya tetapi harus terus berkomitmen untuk berkontribusi dan berperan sebagai bhayangkari perekat persatuan dan kesatuan bangsa.”

“The old soldier never die, just fade away”  yang artinya bahwa seorang prajurit tidak akan pernah mengakhiri pengabdiannya, namun hanya menyisih untuk memberi kesempatan pada generasi berikutnya.” Terang danrem

“Kepada para wisudawan, saya mengucapkan selamat dan terima kasih atas keberhasilannya mengakhiri masa pengabdiannya sebagai prajurit TNI AD secara paripurna, dan dengan berakhirnya masa tugas, bukan berarti hubungan dengan institusi terputus, namun silaturrahim tetap kita jaga dan lanjutkan pengabdian kepada masyarakat dengan memberikan sumbangsih, pemikiran dan ide yang bermanfaat untuk  kesejahteraan masyarakat di sekitarnya.” Imbuhnya

Kegiatan Di Lanjutkan Dengan Pemberian Penghargaan Dan Cindera Mata Oleh Komandan Korem 033/Wira Pratama Kepada Para Prajurit Yang Pensiun, Serta Acara Tradisi Pedang Pora.

DANREM HADIRI ACARA PERESMIAN JALAN KLENTENG SUN TE KONG


Tanjungpinang – Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke menghadiri acara peresmian jalan menuju Kelenteng Sun Te Kong di  Vihara Senggarang Tanjungpinang, Sabtu (30/12/2023) Sore.

Kegiatan tersebut di pimpin oleh H.Ansar Ahmad selaku gubernur Prov. Kepri. Dalam sambutannya ia menyampaikan pembangunan jalan ini di mulai karena Klenteng ini merupakan salah satu objek wisata  di Tanjungpinang dan ini merupakan bangunan heritage yang sudah nerumur 309 tahun.

“jalan ini dibangu  karena duku ada aspirasi, banyak bus-bus yang membawa kunjungan-kunjungan wisatawan dari berbagai tempat ke vihara ini dan menggunakan jalan lama yang terkendala oleh mobilitas angkutannya sehingga kita bangun jalan baru di tempat ini. ” Ucap Ansar

“jalan ini adalah jalan masyarakat tp juga untuk kepentingan objek wisata ini, kita harapkan teman-teman dari yayasan supaya ada pembauran seperti selama ini. Supaya klenteng ini jadi mentor dan trigger pembauran juga. Acara apa saja yang dilaksanakan  tidak melihat suku, agama atau ras apa saja semua dapat saling gotong royong bantu-membantu.” Imbuhnya

Gubernur juga berharap pembangunan jalan ini mudah-mudahan nanti dapat mempercepat pembangunan kawasan lingkungan supaya menarik minat wisatawan darimana saja ketempat klenteng ini.

KOREM 033/WP GELAR SYUKURAN HUT KE-18


TANJUNGPINANG – Korem 033 Wira Pratama menggelar acara syukuran dalam rangka memperingati HUT Korem yang ke-18 di Lapangan Tenis Makorem 033 Wira Pratama, Sabtu (30/12/2023) pagi.

Selama peringatan HUT Korem 033 Wira Pratama Ke-18, berbagai macam kegiatan telah dilakukan mulai dari Gowes sepeda bersama seluruh Forkompinda, Ziarah Makam Pahlawan Pusara Bhakti dilanjutkan dengan Bhakti sosial di Panti Asuhan dan Panti Jompo. Puncaknya HUT Korem 033 Wira Pratama Ke 18 tersebut yakni Syukuran dengan mengusung tema Sinergi Kawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju.

Danrem 033 Wira Pratama Brigjen TNI Jimmy Watuseke dalam sambutannya mengucapkan selamat HUT Korem 033 Wira Pratama ke-18 serta dirinya mengajak untuk menghindari segala bentuk pelanggaran maupun perbuatan tidak terpuji.

“Saya pribadi mengucapkan selamat ulang tahun dan selamat berbahagia pada keluarga besar Korem 033 Wira Pratama dan jadikan acara ini sebagai bentuk kepedulian segenap komponen bangsa lainnya jaga nama baik satuan dan citra Korem 033 Wira Pratama dengan menghindari segala bentuk pelanggaran dan perbuatan tidak terpuji sehingga menjadi prajurit yang profesional, adaptif, integratif, loyal, kompak dan dapat dicintai oleh rakyat,” ucapnya.

Dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Danrem 033 Wira Pratama Brigjen TNI Jimmy Watuseke yang diberikan kepada prajurit tertua dan termuda di lingkungan Korem 033 Wira Pratama. Serta penyerahan simbolis bantuan kendaraan ambulance dari SKK Migas kepada Korem 033/WP.

Turut hadir dalam acara tersebut SKK Migas, Kasrem 033/WP, kasiren korem 033/WP, Para kasi Kasrem 033/WP, Para Dansat Jajaran Korem 033/WP, Para Kabalak Aju dan Kabalak Korem 033/WP, Persit, Anggota korem 033/WP dan Tamu undangan. (penrem033)

Peringati HUT Korem 033/WP ke-18, Danrem Pimpin Ziarah di TMP Pusara Bhakti Dan Baksos


Tanjungpinang, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-18, Korem 033/Wira Pratama melaksanakan Upacara Ziarah dan tabur bunga, di Taman Makam Pahlawan Pusara Bhakti, Rabu (27/12/2023).

Ziarah diawali dengan penghormatan kepada arwah para Pahlawan yang dipimpin oleh Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke selaku pimpinan Ziarah.

Kegiatan dilanjutkan dengan mengheningkan cipta dan peletakan karangan bunga di Tugu Taman Makam Pahlawan. Kemudian, penaburan bunga oleh pimpinan ziarah ke pusara para pahlawan, yang diikuti oleh para peserta ziarah lainnya.

Danrem 033/WP menyampaikan bahwa Ziarah yang dilaksanakan selain sebagai bagian dari rangkaian kegiatan HUT Korem 033 ke-18, namun lebih daripada itu adalah untuk mengenang kembali jasa-jasa para pahlawan khususnya TNI yang telah gugur karena tugas negara, sekaligus mendoakan arwah para pahlawan yang telah gugur bagi kepentingan negara Indonesia.

“Melalui ziarah ini diharapkan dapat menginspirasi generasi penerus dimana semangat juang, semangat kebangsaan para Pahlawan akan selalu terpatri di dada setiap insan Indonesia dan menjadi kebanggan sepanjang masa,” imbuhnya.

Selesai dari Ziarah, kemudian rombongan melaksanakan kegiatan Bhakti Sosial dengan memberikan bantuan paket sembako ke Panti Jompo Rumah Bahagia Bintan Insani dan Panti Asuhan Nur Ar Rahman.

Pada saat anjangsana ke panji jompo, Terlihat Danrem Jimmy Watuseke sangat terharu sekaligus bahagia melihat kakek dan nenek sehingga dirinya tanpa bisa berkata-kata lagi, karena mengingat dirinya juga sudah kehilangan kedua orangtuanya.

“Saya tidak bisa berkata-kata, saya terharu dan senang melihat kakek dan nenek di sini. Mengingat apalagi saya sekarang sudah menjadi yatim piatu di tinggal kedua orang tua saya. Karena Bakti saya ke mereka sama halnya bakti saya kepada orang tua,” ungkapnya

Kemudian pada saat kunjungan ke panti asuhan, Danrem menyampaikan bahwa Kegiatan ini tentunya selain bersilaturahmi juga memberikan motivasi dan semangat bagi anak-anak yang ada di Panti Asuhan.

Danrem 033/WP dalam sambutannya menyampaikan acara ini kami lakukan rutin selain bersilaturahmi juga untuk mengetahui kondisi di wilayah sekaligus memberikan motivasi bagi adik-adik yang ada disini.

“Saya berpesan agar adik-adik yang ada disini terus belajar yang rajin dan serius untuk mengapai masa depan dan cita-cita yang ingin di raih”

“Tidak ada orang sukses tanpa di dasari dengan belajar dan berlatih di masa mudanya, orang-orang yang sekarang sukses tentu di masa kecil dan mudanya rajin belajar serta tidak lupa pula diiringi doa kepada Tuhan Yang Maha Esa“ Tutup Danrem.

Rangkaian kegiatan tersebut diikuti oleh personel Korem 033/WP, Personil Kodim 0315/TPI, Personil Kipan-A Yonif 136/TS, Para Kabalak aju korem 033, Para Kabalak Korem 033/WP, Persit KCK Koorcab Rem 033 PD I/BB dan Persit KCK Cabang LV Kodim 0315/TPI. penrem033

DANREM 033/WP GELAR ACARA OPEN HOUSE NATAL


Komandan Korem (Danrem) 033/Wira Pratama, Brigjen TNI Jimmy Watuseke beserta keluarga besar Korem 033/WP menggelar Open House Natal di Rumah Dinas Danrem 033/WP Senin (25/12/2023).

Acara ini dihadiri oleh Gubernur Prov. Kepri H. Ansar Ahmad, Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs.  Yan Fitri Halimansyah, M.H., Unsur Pejabat Forkopimbda Prov.Kepri, Forkopimda kota Tanjungpinang, dan Forkopimda Kab. Bintan. Mereka menghadiri acara open house sekaligus silaturahmi memberikan ucapan selamat Natal 25 Desember Tahun 2023.

“Menghadiri perayaan Natal setiap tanggal 25 Desember bukan sebatas rutinitas dan tradisi agama tetapi merupakan ungkapan syukur dan mengingatkan manusia untuk merespon Karya dan Kasih Tuhan yang begitu besar bagi manusia dengan terus berusaha berkarya dan bekerja memperlihatkan Kasih Tuhan tersebut dalam seluruh aspek kehidupan,” kata Danrem.

Menurut Danrem, Open House Natal menjadi sarana silaturahmi dimana terlihat saat semua pejabat militer, kepolisian, Pemda dan tokoh agama serta masyarakat tidak memandang agama saat mereka bertemu di acara Open House Natal tersebut.

“Acara ini juga bertujuan untuk meningkatkan hubungan kebersamaan dan kekeluargaan baik antara pimpinan daerah, mitra kerja maupun masyarakat,” ungkap Danrem.

Danrem 033/WP dan Wakapolda Kepri Tinjau Pengamanan Perayaan Natal


Komandan Korem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Jimmy Watuseke meninjau secara langsung kegiatan misa natal di Gereja di wilayah Kota Tanjungpinang, Minggu (24/12/2023).

Kegiatan ini dilakukan bersama Wakapolda Kepri, Asisten II Prov.Kepri, Forkopimda kepri serta Forkopimda kota Tanjungpinang. Peninjauan dilaksanakan di beberapa Gereja yang tersebar diwilayah kota tanjungpinang. Seperti Gereja HKBP Kampung Baru, Gereja HKBP Bincen, Gereja HKBP Bethel Km 7 dan Gereja GKPS Tanjungpinang.

Dalam kesempatan tersebut Danrem 033/WP menyampaikan bahwa kegiatan ini menunjukkan soliditas, sinergitas TNI, Polri dan instansi terkait kepada masyarakat. Bahwa TNI, Polri dan instansi terkait di wilayah Kepri siap melaksanakan pengamanan Nataru, tetap kompak dan bersatu dalam menjaga kondusivitas menjelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

“Peninjauan ini bertujuan untuk mengecek kesiapan baik personel, materiil maupun perlengkapan lainnya dalam rangka pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023,” jelasnya.

“Saya berharap masyarakat Kepri khususnya Tanjungpinang yang merayakan natal supaya tetap menjaga keharmonisan agar Tuhan Yesus Memberkati kita semuanya” Imbuh Danrem

Wakapolda juga menyampaikan bahwa keberadaan rombongan ini memastikan perayaan natal di wilayah kota Tanjungpinang berjalan dengan aman.

Selain itu, peninjauan ini merupakan bentuk perhatian dan dukungan moril kepada anggota TNI, Polri maupun petugas lainnya dalam menjalankan tugas pengamanan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakapolda Kepri, Asisten II Provinsi kepri, Unsur Forkopimda Prov. Kepri, Kasiops Kasrem, dan Unsur Forkopimda kota Tanjungpinang.

KOREM 033/WP GELAR GOBAR PERINGATI HUT KOREM KE-18


Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-18, Komando Resor (Korem) 033/Wira Pratama (WP) menggelar gobar (gowes bareng). Minggu, 17 Desember 2023.

Gowes bareng ini secara simbolis dibuka oleh Gubernur Kepri, Ansar Ahmad dengan start dari Komando Distrik Militer (Kodim) 0315/Tanjungpinang, dan finish di Korem 033/WP.

Gowes bareng ini mengusung tema “Sinergi Kawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju”.

Gubernur kapri Ansar Ahmad menyampaikan, bahwa sebentar lagi seluru rakyat indonesia akan melaksanakan pesta demokrasi. Mari sama-sama kita mengawal demokrasi termasuk Korem 033/WP untuk indonesia maju, dan dengan kebersamaan kita dapat membangun negeri dengan baik.

Dirinya berharap di hari spesial ini Korem kedepan semakin jaya, dilancarkan selalu tugasnya, dan diucapkan terimakasih sudah menjaga Kepri selalu aman dan kondusif. “Terimakasih saya ucapkan telah menjaga Kepri dalam bentuk jiwa dan raga, TNI kuat bersama rakyat,” ucapnya.

Terlihat, Danrem 033/WP, Brigjen TNI Jimmy Watuseke dan jajaran ikut serta meramaikan gowes bareng ini dengan mengelilingi Kota Tanjungpinang dan finish di Korem 033/WP.

Danrem menegaskan bahwa dalam waktu dekat pesta demokrasi dimulai, pihaknya jamin netralitas TNI khususnya di Korem 033/WP.

“Kami tetap mengacu di UUD Netralitas TNI dalam pesta demokrasi nanti,” tegas Brigjen TNI Jimmy Watuseke.

Lagi, disampaikan Danrem, bahwa Gowes Bersama ini juga ajang silaturahmi dan mengawal bersama-sama demokrasi di Indonesia.

Dirinya juga berharap kedepan TNI AD khususnya Korem 033/WP kedepan semakin dewasa, dan profesional dalam menjalankan tugas pokok.

“Semakin dewasa dan khususnya kami dapat melaksanakan tugas pokok TNI AD secara profesional,” tutupnya.

Diketahui, puncak gowes bersama ini sebanyak 300 hingga 400 peserta. Lalu, dilanjutkan pembagian doorprize berupa satu unit sepeda listrik, puluhan unit sepeda, dan puluhan barang elektronik lainnya.

Danrem Brigjen Jimmy Dampingi Pangdam I/BB Teken MoU Kerjasama Pengoperasian Kembali Eks RSKI Galang


Batam – Panglima Daerah Militer (Pangdam) I/Bukit Barisan (BB), Mayjen TNI Mochammad Hasan secara resmi dijadikan Eks Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Pulau Galang sebagai pelayanan kesehatan umum dan pengobatan secara gratis.

Hal tersebut disampaikan Pangdam Mayjen TNI Mochammad Hasan usai melakukan penandatanganan kesepakatan bersama atau Memorandum of Understanding (MoU) antara Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat (AD) melalui Komando Daerah Militer (Kodam) I/Bukit Barisan (BB) dengan Yayasan Artha Graha Peduli di lapangan rest area RSKI Galang, Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Jumat (17/11/2023).

Pangdam menyampaikan bahwa, perjanjian kerja sama ini bertujuan untuk mewujudkan kolaborasi bersama kedua belah pihak dalam hal meningkatkan mutu dan kualitas kesehatan masyarakat, prajurit TNI maupun Polri di kawasan Pulau Galang, Rempang, Batam dan sekitarnya.

Hal ini merupakan tindak lanjut dari upaya dalam rangka mengoptimalkan Eks RSKI Galang dengan pemanfaatan fasilitas kesehatan di dalamnya yang tidak dioperasionalkan lagi, pasca Covid-19 berakhir.

“Pagi ini kita meresmikan pemanfaatan kembali Rumah Sakit Khusus Infeksi Pulau Galang yang sudah cukup lama tidak dimanfaatkan,” sebut Pangdam didampingi Komandan Resor Militer (Danrem) 033/Wira Pratama (WP), Brigjen TNI Jimmy Watuseke di lokasi.

“Ini guna membantu masyarakat dengan mengoperasikan kembali RSKI Galang berupa pemberian pelayanan kesehatan umum dan pengobatan gratis secara bertahap yang bekerjasama dengan Artha Graha Peduli, tim kesehatan Kodam I/BB serta unsur kesehatan TNI lainnya dan Polri yang dapat dirasakan langsung manfaatnya sehingga tempat ini bisa terawat,” jelas Pangdam.

Pangdam berharap RSKI Galang dapat digunakan dan dimanfaatkan untuk kepentingan, kesejahteraan ataupun kesehatan masyarakat. Selain itu, RSKI Galang dapat semakin berkembang ke depannya.

“Tujuannya kita merawat tempat ini, supaya aset negara tersebut benar-benar bisa dioperasionalkan apabila dibutuhkan sewaktu-waktu,” katanya.

Fernandi Anggada selaku Pimpinan Yayasan Artha Graha Peduli menyampaikan terima kasih karena yang telah diberikan kesempatan bagi pihaknya untuk turut berkolaborasi menyukseskan program pendampingan penguatan pembinaan teritorial (Binter) terhadap pelayanan kesehatan terpadu tersebut.

“Insyaallah, kami (Yayasan Artha Graha Peduli) akan memberikan yang terbaik semampu kami demi melayani masyarakat, khususnya Rempang dan Galang. Kami percaya, masyarakat sehat, Indonesia kuat. Semoga ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua,” imbuhnya.

Adapun usai penandatanganan, Pangdam beserta rombongan tamu undangan berkesempatan langsung meninjau lokasi-lokasi pelayanan kesehatan di RSKI Galang serta melihat langsung masyarakat yang tengah mengantri untuk berobat dan mendapatkan pelayanan kesehatan gratis.

Kesempatan ini juga dilaksanakan Bakti Sosial (Baksos) berupa pembagian sembako kepada masyarakat Rempang dan Galang.

Korem 033/WP Gelar Upacara Hari Pahlawan Tahun 2023


Tanjungpinang |  Korem 033/Wira Pratama gelar upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2023. Bertindak selaku Inspektur Upacara Komandan Korem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke, yang diwakili oleh Kasrem 033/WP Kolonel Inf Tagor Pasaribu .SE, kegiatan tersebut dilaksanakan di Lapangan Makorem 033/WP Jalan Sei Timun Kecamatan Air Raja Kota Tanjungpinang, Jumat (10/11/2023).

Pada pelaksanaan upacara tersebut Kasrem 033/WP membacakan amanat Mensos Republik Indonesia Tri Rismaharini, bahwa peringatan Hari Pahlawan agar dijadikan sebagai renungan yang sungguh-sungguh untuk menemukan kembali jejak para Pahlawan dalam hidup kita sebagai Bangsa dan Negara Merdeka. “Mari kita hidupkan kembali dalam benak kita perjuangan para  Pahlawan Bangsa. Dari para Pejuang yang gugur dalam palagan pertempuran mempertahankan kemerdekaan, penting kita resapi semangat dan keikhlasannya,” kata Kasrem pada amanat yang dibacanya.

Dalam amanat tertulisnya tersebut, Mensos mengungkapkan, Hari Pahlawan ke-78 ini, diperingati dengan mengusung tema “Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan”.

Lebih lanjut Mensos mengatakan Semangat yang berasal dari nilai perjuangan Pahlawan Bangsa di tahun 1945. Semangat yang membawa kita menolak kalah dan menyerah pada keadaan. Menyatukan kita dalam upaya mewujudkan kehidupan kebangsaan yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur. Serta memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa. Mewujudkan masa depan yang lebih baik. 

Turut hadir dalam pelaksanaan kegiatan Upacara tersebut, para Kasi Kasrem 033/WP, Para Kabalak Aju Korem 033/WP, Kompi Yonif 136/TS dan Perwira, Bintara, Tamtama serta PNS Jajaran Korem 033/WP. (Penrem-033)

Danrem 033/WP Berikan Pengarahan terkait Netralitas TNI AD pada Pemilu 2024


Seluruh Prajurit,PNS Korem 033/WP dan Persit KCK Koorcab Rem 033 PD I/BB beserta Balak Aju Rem 033 berkumpul guna menerima Pengarahan Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke Beserta Ny. Fenny Jimmy Watuseke Ketua Persit KCK Koorcab Rem 033 PD I BB di Gedung Serba Guna (GSG) Korem 033/WP. Kamis (09/11/2023).

Demi menjalin silaturahmi dan berbagi informasi dalam menghadapi Pemilu 2024 kedepan, Danrem 033/WP mengumpulkan seluruh Prajurit, PNS, serta Persit untuk melaksanakan pengarahan.

Dalam pengarahannya Danrem menyampaikan “ Ucapan terima kasih yang luar biasa, atas kehadiran para Prajurit,PNS, serta anggota persit yang telah hadir di GSG Korem 033/WP yang tercinta ini, sengaja kami kumpulkan ibu-ibu persit semuanya disini guna menjalin ikatan silahturahmi antara komandan beserta ibu-ibu anggota persit sekalian di  jajaran Korem 033/WP.

“Kegiatan ini juga merupakan ajang saling bertukar informasi dan penyampaian penekanan-penekanan dari Komando atas dalam menghadapi Pemilu dan Pilkada 2024 agar dapat dilaksanakan oleh seluruhnya baik itu Prajurit, PNS, maupun Persit sebagai pedoman kita untuk melaksanakan tugas agar lebih baik dan demi terciptanya pemilu yang damai dan aman.” Terangnya.

Lanjut ditambahkan oleh Danrem bahwa “Implementasikan Netralitas TNI AD pada Pemilu dan Pilkada Tahun 2024″ tidak memihak dan memberikan fasilitas TNI AD dalam bentuk apapun untuk kepentingan Parpol dan Paslon.

“Prajurit TNI AD yang keluarganya memiliki hak pilih (hak individu selaku warga negara) dilarang memberikan arahan dalam menentukan hak pilih serta agar gunakan medsos dengan bijak dan cerdas.” Tuturnya.

Danrem Juga berpesan kepada ibu-ibu Persit

“ibu-ibu sekalian saya mohon untuk mendukung dan mensupport suaminya,jangan mengabaikan rasa tanggung jawab sebagai pendamping suami serta sebagai istri Prajurit harus dapat menempatkan diri dimanapun berada dan bijaklah dalam menggunakan medsos terlebih TNI AD harus bersikap Netral pada Pemilu 2024,”

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasrem 033/WP, Kasiren 033/WP, Para Kasi Kasrem 033/WP,para Ka Balak Aju Rem 033 serta Prajurit, PNS dan Persit KCK. (Penrem033)

Danrem 033 Wira Pratama Brigjen Jimmy Watuseke Pimpin Apel Pasukan Pengamanan Pemilu 2024


Danrem 033/Wira Pratama (WP), Brigjen TNI Jimmy Watuseke memimpin apel gelar pasukan dalam rangka kesiapan pengamanan Pemilu 2024.

Pelaksanaan digelar di Dataran Engku Putri Batam Center, Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Rabu (8/11/2023) pagi.


Apel gelar pasukan ini diikuti oleh 475 personel dari pasukan Polisi Militer (POM), Balak Komando Resort Militer (Korem) 033/WP, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Komando Distrik Militer (Kodim) 0316/Batam, Batalyon Infanteri (Yonif) Raider Khusus 136/Tuah Sakti (TS), Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) IV/Batam, Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Hang Nadim, Satuan Brigade Mobil (Satbrimob) Polda Kepri dan pasukan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP).

Danrem 033/WP, Brigjen TNI jimmy Watuseke menjelaskan, dalam memberi keamanan itu, pihaknya menyiagakan sebanyak 1.500 prajurit TNI.


“(yang tergelar) untuk hari ini ada 475 personel. Nah secara keseluruhan itu ada sekitar 1.500san, kepolisian beda lagi,” sebutnya kepada awak media, usai mengecek pasukan.

Danrem 033/WP juga mengatakan, apel tersebut untuk membantu pesta demokrasi bersama Polri dan Pemerintah setempat lainnya di Kepulauan Riau (Kepri). Sehingga, kata dia, Pemilu 2024 diharapkan dapat terselenggara dengan aman dan lancar.

“Kesiapan yang digelar ini adalah kesiapan untuk membantu pesta demokrasi. TNI bersama Lantamal, Lanud Hang Nadim sudah sering berkoordinasi untuk menyiapkan prajurit TNI agar bisa hadir dalam pelaksanaan pesta demokrasi,” ujarnya.


Perlu diketahui, apel diawali dengan mengecek kesiapan personel oleh Danrem 033/WP dengan mendatangi dan menanyakan tugas masing-masing personel yang mengikuti apel di Dataran Engku Putri Batam Center.

Dalam apel gelar pasukan ini, juga digelar peralatan serta kendaraan taktis milik TNI-Polri yang digunakan dalam pengamanan Pemilu 2024, seperti tank amfibi arisgator, ambulans, armada mobil komunikasi (Komob), truk Batalyon, Barracuda Brimob dan lainnya.

Peringati HUT TNI Ke 78, TNI di Wilayah Kepri Gelar Baksos


Batam – Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke Pimpin langsung acara Gelar Baksos dalam rangka memperingati HUT TNI Ke 78 di Rest Area Trans Barelang Desa Sembulang, Galang, Batam, Minggu (8/10/2023). 

Dalam kegiatan tersebut TNI berkolaborasi dengan istansi dan dinas terkait untuk gelar kegiatan berupa pembagian sembako gratis, pengobatan gratis, pelayanan KB hingga pelayanan dukcapil serta Panggung Hiburan rakyat.

Dalam sambutannya Danrem 033/WP menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini merupakan rangkaian HUT TNI KE 78  yang memiliki tujuan pokok yaitu sebagai sarana untuk mempererat TNI dan rakyat dengan membantu masyarakat khususnya yang berada di pulau rempang dan galang.

Langkah TNI ini menjadi upaya dan sinergi yang luar biasa dalam mewujudkan Kesejahteraan masyarakat.

“TNI akan senantiasa membantu dan hadir di tengah-tengah rakyat untuk mewujudkan kesejahteraan. Bersama Rakyat TNI Kuat,” imbuh Danrem 033/WP Ibu ani selaku warga rempang menyampaikan ucapan terimakasih kepada TNI yang telah melaksanakan kegiatan baksos TNI yang mana baru pertama kali di daerah rempang.

“Semoga kedepan TNI semakin berjaya dan TNI selalu di hati Rakyat, Rakyat selalu dihati TNI terus mengayomi menjaga masyarakat.” Ungkapnya

Pada kesempatan itu juga hadir Walikota Batam, Asintel Kogabwilhan I, Aspotmar Koarmada I, Kabakamla, Danlantamal IV, Dansat Brimob Polda Kepri, Kasrem 033/WP, Para kasi korem 033/WP, Para Dandim jajaran, Para kabalak Aju dan Kabalak Korem, Ibu Ketua persit besert pengurus serta para tamu undangan.(penerem033)

Brigjen TNI Jimmy Watuseke Pimpin Ziarah HUT TNI ke -78


Tanjungpinang – Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke, pimpin ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Pusara Bhakti dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-78 pada 5 Oktober 2023, Kota Tanjungpinang,Rabu (04/10/2023).

Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke, Sebagai Inspektur Upacara (Irup) memimpin penghormatan kepada arwah para pahlawan, dilanjut mengheningkan Cipta dan peletakan karangan bunga oleh inspektur upacara kemudian dilanjutkan tabur bunga oleh seluruh peserta ziarah di pusara makam para pahlawan.

Ziarah rombongan yang dilaksanakan dengan bertujuan untuk mengenang jasa para pejuang Pahlawan yang telah gugur dan mengandung makna yang sangat dalam, karena selain sebagai sarana dan wahana untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan antar sesama anak bangsa, juga mengajak kepada seluruh Prajurit TNI  untuk dapat meresapi dan merenungkan setiap perjuangan para pahlawan yang telah mengharumkan bumi Pertiwi demi perjuangan merebut dan mempertahankan kemerdekaan.

Turut hadir dalam ziarah tersebut Pangkogabwilhan diwakili Asops dan Aspers Kaskogabwilhan I, Gubernur Kepri di Wakili , Pangkoarmada diwakili, Kajati diwakili Wakajati, Danlanud RHF TPI, Dandim 0315/Tanjungpinang, Walikota Tanjungpinang, Para Kasi Kasrem,Ibu  Persit KCK, Ibu Jalasenastri, dan Ibu Pia Ardhya Garini. (penrem033)

Sertijab Danrem 033/WP ditandai penyerahan Momerandum


Jabatan Danrem 033/Wira Pratama diserah terimakan dari Brigjen TNI Yudi Yulistyanto kepada Kolonel Inf Jimmy Watuseke dilapangan Makorem 033/WP, jl. sei timun, Kota Tanjungpinang.

Kegiatan Sertijab Danrem 033/WP diawali dengan tradisi penyambutan masuk satuan Komandan Korem yang baru Kolonel Inf Jimmy Watuseke secara Adat Melayu dan Penciuman Dhuaja Korem 033/WP, dilanjut Apel Luar Biasa serta serah terima Jabatan Danrem 033/WP yang ditandai dengan diserahkannya Momerandum dari Brigjen TNI Yudi Yulistyanto kepada Kolonel Inf Jimmy Watuseke yang dihadiri langsung oleh unsur FKPD Pov. Kepri.

Brigjen TNI Yudi Yulistyanto menyampaikan ucapan terima kasih, rasa hormat dan bangga kepada seluruh prajurit dan PNS serta keluarga besar korem 033/wira pratama, selama lebih kurang 17 bulan, tmt 19 april 2022 s.d 10 september 2023 berdinas.

“Saya merasa bangga berdinas disini selama 17 bulan, bersama kalian semua,” kata Brigjen TNI Yudi Yulistyanto.

Ia juga mengatakan, bahwa prajurit dan PNS telah melaksanakan tugas secara proporsional dan profesional serta penuh dedikasi yang tinggi selama saya menjabat sebagai danrem 033/wira pratama.

“saya harapkan dedikasi tersebut dapat ditingkatkan dalam pelaksanaan tugas di bawah kepemimpinan danrem 033/wira pratama yang baru,” katanya.

Pada kesempatan yang baik ini, Brigjen TNI Yudi Yulistyanto mengucapkan selamat kepada kolonel Inf Jimmy Watuseke atas jabatan barunya sebagai Danrem 033/Wira Pratama dan semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu memberikan bimbingan, petunjuk serta lindungan-nya.

“Sehingga dapat melaksanakan tugas demi memajukan Korem 033/wira pratama lebih baik lagi di masa yang akan datang,” Ia menambahkan.

Lanjut, kata Brigjen TNI Yudi Yulistyanto, saya menyadari selaku manusia biasa yang tidak luput dari khilaf dan salah, untuk itu saya mohon maaf jika ada tutur kata dan tingkah laku yang tidak berkenan.

“Di sisi lain saya selaku Danrem harus bersikap tegas demi tercapainya hasil pelaksanaan tugas dengan optimal,”Ia mengatakan.

Selanjutnya Danrem 033/WP Kolonel Inf Jimmy Watuseke dalam sambutannya mengatakan, bahwa serah terima jabatan di jajaran kodam I/Bukit Barisan, merupakan bagian dari dinamika organisasi yang berkaitan dengan pembinaan personel.

“Bertujuan untuk meningkatkan kualitas kinerja dan produktivitas organisasi serta pengembangan karier bagi personel di lingkungan tni angkatan darat,” kata Kolonel Inf Jimmy Watuseke. Kemudian dilanjutkan dengan acara tambahan penampilan defile dari Prajurit jajaran Korem 033/WP,Lepas Sambut Komandan Korem 033/WP serta tradisi Pelepasan Komandan Korem 033/WP yang lama Brigjen TNI Yudi Yulistyanto. (penrem033)

KASREM 033/WP BUKA KEGIATAN SERBUAN TERITORIAL (SERTER) TNI DI WILAYAH KOREM 033/WP


Kasrem 033/WP Kolonel Inf Tagor Rio Pasaribu, S.E. memimpin Upacara pembukaan Serbuan Teritorial (Serter) TNI di wilayah Korem 033/Wira Pratama. Bertempat di Lapangan Sekolah MTs At-Taqwa Tanjung Uban Utara, Kec. Bintan Utara, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau. Jumat(19/5/2023)

Serbuan Teritorial TNI ini adalah merupakan Inovasi TNI dalam tugasnya membantu mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya dan membantu tugas pemerintah, dilakukan melalui solusi alternatif yang bersifat massif dan menyentuh sendi kehidupan Bangsa Indonesia. Hal Ini sesuai dengan tema yang diambil, yaitu “Dengan Semangat Serbuan Teritorial TNI, Kita Tingkatkan Kegiatan Binter TNI Secara Massif Guna Mengatasi Kesulitan Rakyat Di Wilayah Korem 033/WP”.

Kegiatan Serbuan Teritorial TNI bertujuan untuk membantu program pemerintah daerah dengan sasaran fisik dan non fisik. Sasaran fisik diantaranya adalah Pengecoran Jalan, Rehab Rumah Ibadah dan Rehab Sarana Pendidikan, sedangkan sasaran non fisik dititik beratkan pada kegiatan bersama Masyarakat sekitar, berupa penyuluhan dan sosialisasi tentang Pengetahuan Bela Negara/Wasbang, Bakti sosial berupa pengobatan massal dan stunting serta pemberian bantuan sarana pendidikan dan paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.

Dalam sambutan Kasrem menyampaikan Korem 033/WP melakukan kegiatan Serbuan Teritorial tersebut, dalam rangka membantu kesulitan masyarakat agar menuju kearah yang lebih baik, khususnya dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

“Semangat kebersamaan dan gotong-royong merupakan hakikat dari Kemanunggalan TNI dengan Rakyat yang harus kita jaga serta pelihara dalam meningkatkan kebersamaan untuk membangun Negeri ini. Kemanunggalan TNI dengan Rakyat merupakan aktualisasi Peran TNI dalam upaya membantu Pemerintah Daerah Papua Barat khususnya di wilayah Korem 033/WP” ungkapnya

Diakhir sambutannya Kasrem 033/WP berpesan kepada seluruh Prajurit yang terlibat agar melaksanakan kegiatan ini dengan penuh tanggungjawab, hormati dan pahami adat istiadat dan budaya setempat, bangun Soliditas dan Sinergitas yang kokoh antar sesama prajurit TNI dengan Polri, aparat pemerintah serta komponen masyarakat.

Turut hadir dalam kegiatan Kasiter Kasrem 033/WP, Kasipers Kasrem 033/WP, Kasilog Kasrem 033/WP, Dandim 0315/TPI, Danden Zibang 1/I, Dandenhub Rem 033, Dandenkesyah 01.04.05 TPI, Wadanden Bekang I/5.A,Dandenpal I/5 TPI,Ka Ajenrem 033/WP, Dansat Brimob Polda Kepri, Kapolres Bintan, Dansatrad 213, Kajari Bintan, Camat Bintan Utara, Lurah, Ketua Yayasan At-Taqwa. (Penrem 033/WP)

Danrem 033/WP Tinjau Latihan Berganda Bintara dan Tamtama Remaja Yonif Raider Khusus 136/TS.


Batam – Komandan Komando Resor Militer (Danrem) 033/Wira Pratama (WP) Brigjen TNI Yudi Yulistyanto, M.A., M. SC., tinjau latihan Berganda Latihan Perorangan Lanjutan (Latorlan) Bintara dan Tamtama Remaja Yonif Raider Khusus 136/TS yang di laksanakan di daerah latihan Tanjung piayu, Batam. Rabu (17/05/2023)

Danrem mengatan bahwa tujuan dari latihan Berganda ini adalah untuk membentuk sikap perilaku dan mental Bintara dan Tamtama Remaja baru agar memiliki semangat juang tinggi yang berdasarkan Sapta Marga dan Sumpah Prajurit.

“Selain itu juga untuk menyamakan pengetahuan militer umum dan keterampilan para Bintara dan Tamtama lulusan Lembaga Pendidikan Jajaran TNI-AD yang lebih dulu di Satuan, Sehingga memiliki kemampuan yang sama untuk melaksanakan tugas dan tanggungjawab dalam jabatannya,” ujarnya.

Danrem menambahkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari yang di ikuti oleh 123 orang Bintara dan Tamtama Remaja Yonif Raider Khusus 136/TS juga untuk memupuk jiwa korsa, integritas, dan kebanggan yang tinggi kepada Satuan.

Di akhir latihan kegiatan dilanjutkan dengan Longmars sejauh lebih kurang 10 km dari daerah latihan menuju ke Mako Yonif Raider Khusus 136/TS.

Turut hadir dalam kegiatan antara lain Kasi Ops Kasrem 033/WP Kolonel Inf Mahmud, Dandim 0316/Batam Letkol Inf Galih Brahmantyo, Pasi Ops Lat Korem 033/WP Mayor Inf Istain Tamimi, Dankiban Yonif RK 136/TS Kapten Inf Febri Yendi. (Penrem 033/WP).

Danrem 033/WP Laksanakan Penanaman Mangrove Serentak Jajaran TNI di BBT (Bandar Bintan Telani) Kab. Bintan


Danrem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Yudi Yulistyanto, M.A.,M.Sc.  melaksanakan penanaman mangrove nasional secara serentak jajaran TNI di seluruh Indonesia bersama Presiden RI dan Panglima TNI, Senin (15/05/2023).

Penanaman mangrove diwilayah Korem 033/WP dipusatkan di Bandar Bentan Telani (BBT), Kabupaten Bintan, Prov. Kepri yang tersambung secara online melalui Video Conference ke seluruh Indonesia.

Danrem menyampaikan penanaman mangrove bertujuan untuk menjaga ekosistem,melindungi dari abrasi dan untuk kandungan oksigen, ini juga merupakan wilayah untuk kehidupan dari beberapa biotalaut antara lain kepiting udang dan biotalaut lainnya.

“Mangrove ini sangat penting untuk kita jaga kelestarian nya. Oleh karena itu diharapkan penanaman mangrove tidak sampai disini saja melainkan terus berlanjut dan bagi masyarakat jangan sampai merusak dukungan ekosistem dari mangrove ini,” harapnya.

Berdasarkan Informasi yang didapat, ada 2000 batang pohon mangrove yang akan di tanam oleh Danrem bersama unsur FKPD Kepri dan Forkopimda Bintan,para pelajar serta masyarakat di pantai Bandar Bentan Telani.

Selain Danrem, pejabat yang hadir dalam penanaman mangrove nasional secara serentak diantaranya Kapolda Kepri Irjen Pol Drs. Tabana Bangun,M.Si., Dandim 0315/TPI Kolonel Inf Tommy Anderson, M.PICT., Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo, S.I.K., M.M., Kajari Bintan, Dansat Brimob,GGM PT. BRS. GGM PT. BMW, Pelajar SLTA Bintan, dan tokoh masyarakat. (penrem033)

PERSIT KOORCAB REM 033 PD I/BB BAGI-BAGI TAKJIL


Tanjungpinang – Korem 033/Wira Pratama (WP) membagikan takjil untuk berbuka puasa kepada masyarakat  di kota Tanjungpinang, Kamis(30/03/2023).

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Koorcab Rem 033 PD I/BB Ny. Ipung Yudi Yulistyanto mengatakan, kegiatan tersebut dalam rangka memaknai Bulan Suci Ramadhan dengan lebih peduli terhadap sesama.

Selain itu, Ny. Ipung juga mengatakan, pembagian makanan dan minuman untuk buka puasa ini sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat dan rezeki yang diberikan Allah SWT.

“pembagian menu berbuka itu sekaligus untuk  belajar berbagi kepada masyarakat di sekitar tempat tinggal dan musafir yang melintas” Imbuhnya.

“Kita harus bersyukur atas kemurahan Allah SWT kepada kita, bulan Ramadhan ini adalah bulan istimewa, bulan yang penuh berkah, setiap amal yang kita kerjakan akan dibalas dengan yang lebih baik lagi dari Allah,” ujar Ny. Ipung panggilan akrab istri Danrem 033/WP itu.

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada ibu-ibu Pengurus Persit Koorcab Rem 033 PD I/BB yang telah bersama-sama terlibat dalam kegiatan tersebut mulai dari mengumpulkan bahan, membuat berbagai macam makanan hingga membungkus dan membagikannya kepada masyarakat serta para pengguna jalan.

“Saya sangat senang bisa berbagi rezeki dengan warga yang melintas, semoga apa yang kita berikan bisa bermanfaat,” tambah Ny. Ipung yang didampingi ibu-ibu Persit.

Ny. Ipung bersama-sama dengan anggota pengurus Persit kompak turun ke jalan membagikan makanan dan minuman untuk berbuka puasa atau takjil kepada para musafir yang lewat di depan terminal Bus Sei Carang Kota Tanjungpinang. (Penrem033)